Connect With Us

Kapolda Banten Dimutasi, Ini Penggantinya

Fahrul Dwi Putra | Senin, 16 Oktober 2023 | 18:02

Kapolda Banten Inspektur Jenderal Rudy Heriyanto. (@TangerangNews / Bidhumas Polri)

TANGERANGNEWS.com- Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi dan rotasi terhadap 55 personel polisi yang terdiri dari perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.

Keputusan mutasi dan rotasi tersebut sebagaimana tertuang dalam surat telegram dengan nomor ST/2360/X/KEP./2023.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan, mutasi dan rotasi jabatan merupakan hal biasa di tubuh Polri 

"Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty dan area," ujar Ramadhan dalam keterangannya Senin, 16 Oktober 2023.

Salah satunya ialah jabatan Komandan Korps Brimob (Dankorbrimob) Polri yang dijabat Komjen Pol Anang Revandoko akan digantikan Irjen Pol Imam Widodo.

Selain itu, jajaran Kapolda di sejumlah daerah juga dilakukan mutasi dan rotasi jabatan. Berikut daftarnya.

  1. Kapolda Banten yang kini dijabat oleh Irjen Pol Rudy Heriyanto digantikan oleh Brigjen Pol Abdul Karim.
  2. Kapolda Kaltim dijabat Irjen Pol Nanang Avianto, sebelumnya menjabat Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng).
  3. Kapolda Kalteng dijabat Irjen Pol Djoko Poerwanto, sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB).
  4. Kapolda NTB dijabat Irjen Pol Umar Faroq, sebelumnya menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri
  5. Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra digantikan oleh Irjen Pol Tornagogo Sihombing, sebelumnya menjabat sebagai Wakil Inspektur Pengawasan Umum Polri.
WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill