Connect With Us

Perolehan Suara di Bawah Andiara, 3 Calon Anggota DPD Banten Bersaing Ketat  

Redaksi | Sabtu, 24 Februari 2024 | 13:04

Perolehan suara DPD Banten Pemilu 2024 berdasarkan data real count KPU sementara pada Sabtu, 24 Februari 2024. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.COM - Tiga calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Banten bersaing ketat. Persentase perolehan suara ketiga calon DPD ini tidak terlalu jauh. Namun mereka masih di bawah Andiara Aprilia Hikmat yang masih memimpin suara tertinggi hasil Pemilu pada 14 Februari lalu. 

Dilihat di website info publik Pemilu 2024 milik KPU RI, Sabtu 24 Februari 2024, tiga calon DPD top tiga besar di bawah Andiara yakni Abdi Sumaithi, Ade Yuliasih, dan Ahmad Subadri. Berikut perolehan suara masing-masing.   

1. Abdi Sumaithi sebanyak 208.896 suara dengan persentase 8,92 persen. 

2. Ade Yuliasi sebanyak 180.730 suara dengan persentase 7,72 persen

3. Ahmad Subadri sebanyak 166.722 suara dengan persentase 7,12 persen 

Di bawah Ahmad Subadri ada Habib Alwi yang coba mengejar. Habib Alwi memperoleh suara 164.297 atau 7,01 persen. Terpaut tipis perolehan suaranya dengan Ahmad Subadri. 

Tercatat progres hasil hitung suara untuk DPD Banten sampai tanggal 22 Februari 2024 sudah mencapai 65,71 persen. Dari total 33.324 TPS yang sudah masuk sebanyak 21.898 TPS. Saat ini rekapitulasi hasil suara masih berlangsung di tingkat kecamatan.  

Sementara perolehan suara Andiara Aprilia Hikmat sudah tembus 411.831 atau 17,58 persen. Dipastikan ia akan melenggang sebagai senator perwakilan Provinsi Banten.

Merujuk Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2024 Pasal 33 yang dapat ditetapkan sebagai anggota DPD terpilih berdasarkan pada perolehan suara terbanyak pertama, kedua, ketiga, dan keempat. Ini artinya hanya ada empat calon terpilih yang ditetapkan sebagai anggota DPD dari Provinsi Banten dalam rapat pleno terbuka oleh KPU. Sedangkan total yang mecalonkan diri menjadi anggota DPD perwakilan Provinsi Banten ada 24 orang.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KOTA TANGERANG
Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Sabtu, 27 April 2024 | 22:08

Sosok mantan Wali Kota Tangerang dua periode Arief R Wismansya semakin mendapat dukungan positif menjadi Calon Gubernur Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill