Connect With Us

Tersedia Kuota 1.710 Orang, Cek Syarat dan Jadwal Mudik Gratis Banten 2024

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 27 Februari 2024 | 17:48

Sejumlah kendaraan mudik Lebaran 2022 mengantre sebelum melintasi Gerbang Tol Cikupa di Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis 28 April 2022. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten melalui Dinas Perhubungan (Dishub) kembali menyediakan Mudik Gratis Lebaran 1444 Hijriah/2024. Program ini terbuka untuk seluruh masyarakat Banten. 

Bagi warga yang hendak mengikuti program ini, perlu mendaftar terlebih dahulu yang dibuka dari tanggal 10 sampai 22 Maret 2024.

Setelah proses pendaftaran selesai, kemudian masuk pada tahap verifikasi calon peserta mudik gratis yang akan berlangsung tanggal 23 sampai 24 Maret 2024. 

Untuk keberangkatan peserta mudik gratis akan dilaksanakan pada tanggal 6 April 2024. Namun jadwal tentatif, menyesuaikan hari libur bersama. Jika ingin mendaftar, warga Banten harus pastikan persyaratannya terpenuhi. 

Adapun syarat pendaftaran program mudik gratis tahun 2024 sebagai berikut: 

1. Memiliki Kartu Keluarga (KK) dan E-KTP Provinsi Banten (Keberangkatan dari Provinsi Banten keluar Provinsi Banten) 

2. Memiliki E-KTP domisili Provinsi Banten atau kelahiran Banten (Untuk keberangkatan dari luar Provinsi Banten menuju Provinsi Banten).

3. Pendaftar mudik gratis hanya boleh mendaftar satu kali.

4. Mengisi formulir data peserta mudik dan me-ngupload dokumen E-KTP, KK dan swafoto (Foto selfi pendaftar pada aplikasi yang sudah disediakan).

5. Peserta mudik dalam 1 Keluarga maksimal 4 orang.

6. Pemudik wajib hadir paling lambat 1 jam sebelum keberangkatan. 

 

Proses pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui website jawaramudik.bantenprov.go.id. Dapat juga menghubungi nomor Whatshapp 0852-1080-8700, dengan mengirimkan pesan untuk mengetahui informasi lebih lanjut perihal mudik gratis. 

Dalam program ini, keberangkatan dibagi menjadi dua jenis, yakni dari Banten menuju keluar Banten dan sebaliknya. Total kuota yang tersedia untuk 1.710 orang.

Adapun kuota untuk keberangkatan dari Banten ke luar Banten yaitu untuk 990 orang. 

Di antaranya untuk ke Pulau Sumatera tujuan Kota Palembang, disediakan kuota sebanyak 90 orang. Provinsi Jawa Barat dengan tujuan Kota Tasikmalaya untuk 90 orang, Kota Cirebon untuk 90 orang, Kabupaten Garut untuk 90 orang. 

Lalu, Provinsi Jawa Tengah seperti Kabupaten Banyuwangi tujuan Purwokerto kuota 90 orang, tujuan Kota Brebes untuk 90 orang, Kota Semarang untuk 90 orang dan Kota Surakata tujuan Solo 180 orang. Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta tujuan Kota Yogyakarta sebanyak 180 orang.

Selanjutnya, untuk mudik gratis dari luar Banten ke Banten di antaranya dari DKI Jakarta, Kalideres kuotanya sebanyak 225 orang dan Tanjungpriok kuotanya 225 orang.

Dari Provinsi Jawa Barat untuk Kota Bandung sebanyak 90 orang, Kota Bogor 90 orang. Dari DI Yogyakarta untuk Kota Yogyakarta sebanyak 90 orang.

Total kuota yang disediakan untuk keberangkatan dari luar Banten menuju ke Banten ada 720 orang. 

Titik keberangkatan mudik gratis dari Banten berlokasi di halaman Masjid Raya Al Bantani KP3B, Palima-Kota Serang. Sedangkan titik kumpul mudik gratis tujuan Banten, diselenggarakan di masing-masing tepat asal yang sudah ditentukan. 

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill