Connect With Us

PLN UID Banten Tutup September 2024 dengan Nyalakan Serentak 1.000 Pelanggan 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 1 Oktober 2024 | 20:37

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melaksanakan Apel Penyalaan Serentak untuk 1.000 pelanggan di seluruh wilayah kerjanya pada Senin, 30 September 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Menutup September, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melaksanakan Apel Penyalaan Serentak untuk 1.000 pelanggan di seluruh wilayah kerjanya pada Senin, 30 September 2024.

Hal itu diwujudkan melalui program 'Juliet' atau Jualan Lincah Eksekusi Tuntas Tegangan Rendah (TR) yang berfokus pada percepatan proses pasang baru dan perubahan daya.

General Manager PLN UID Banten Moch. Andy Adchaminoerdin mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan secara serentak di enam Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3), yakni UP3 Serpong, Cikokol, Cikupa, Teluk Naga, Banten Utara, dan Banten Selatan.

Adapun seribu pelanggan tersebut ialah yang telah mengajukan permohonan penyambungan baru atau perubahan daya pada tarif tegangan rendah.

"Ini dilakukan sebagai pemacu semangat insan PLN menuju akhir tahun dan mendukung pertumbuhan ekonomi Provinsi Banten serta peningkatan pelayanan melalui percepatan penyambungan," ujar pria yang juga akrab disapa Andy Acha.

Dalam kesempatan itu, Andy juga menyarankan penggunaan aplikasi PLN Mobile untuk memudahkan pelanggan dalam mengakses layanan kelistrikan.

Menurutnya, masyarakat dapat dengan mudah mengajukan permohonan layanan listrik dan memantau prosesnya secara langsung melalui aplikasi PLN Mobile. 

Ia juga mengingatkan pelanggan untuk berhati-hati terhadap potensi penipuan oleh pihak yang mengatasnamakan PLN.

Dia memastikan, seluruh transaksi dan pembayaran dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile, tanpa melibatkan pembayaran tunai atau transfer ke perorangan. 

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill