Connect With Us

PLN UID Banten Jaga Keandalan Listrik Selama HUT ke-79 RI 

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 22 Agustus 2024 | 10:58

Personel PLN UID menjaga keandalan listrik selama masa siaga dalam rangka HUT ke-79 RI. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten berhasil menjamin kelancaran pasokan listrik selama peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Provinsi Banten dengan layanan yang aman, andal, dan bebas dari gangguan.

Untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama momen bersejarah ini, PLN UID Banten menyiapkan 1.368 personel dan mendirikan 56 posko siaga mulai 16 hingga 18 Agustus 2024.

General Manager PLN UID Banten Andy Adchaminoerdin mengatakan, pihaknya berupaya keandalan listrik pada peringatan HUT Kemerdekaan RI, terutama di Banten. 

Oleh karena itu, PLN UID Banten melakukan persiapan matang dengan menyiagakan personel dan menerapkan strategi pengamanan yang komprehensif.

"Keandalan juga didukung oleh 19 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), 22 Unit Gardu Bergerak (UGB), 5 Unit Trafo Bergerak (UTB), serta berbagai peralatan pendukung lainnya," ujar Andy.

Andy menambahkan, kesuksesan di Banten ini merupakan hasil inspirasi dari upaya PLN dalam mendukung upacara bendera di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Kami all-out dalam bekerja sehingga upacara bendera di beberapa lokasi prioritas di Banten dapat berlangsung lancar," ujar Andy.

Keandalan listrik yang terjaga selama bulan kemerdekaan juga mendukung berbagai aktivitas masyarakat, seperti lomba-lomba, syukuran, dan kegiatan lainnya, sehingga perayaan HUT Kemerdekaan RI bisa dirayakan dengan penuh semangat dan kegembiraan.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

KAB. TANGERANG
Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:26

Dikarenakan kekurangan air bersih, warga Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang harus mandi disaluran irigasi Sungai Cimanceuri.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Bakal Segel SPBU yang Tidak Sesuai Takaran saat Diuji Tera

Pemkot Tangerang Bakal Segel SPBU yang Tidak Sesuai Takaran saat Diuji Tera

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:14

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop UKM) melakukan pengujian alat ukur, takar, timbang, dan perlengkapannya di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU)

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill