Connect With Us

PLN UID Banten Jaga Keandalan Listrik Selama HUT ke-79 RI 

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 22 Agustus 2024 | 10:58

Personel PLN UID menjaga keandalan listrik selama masa siaga dalam rangka HUT ke-79 RI. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten berhasil menjamin kelancaran pasokan listrik selama peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Provinsi Banten dengan layanan yang aman, andal, dan bebas dari gangguan.

Untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama momen bersejarah ini, PLN UID Banten menyiapkan 1.368 personel dan mendirikan 56 posko siaga mulai 16 hingga 18 Agustus 2024.

General Manager PLN UID Banten Andy Adchaminoerdin mengatakan, pihaknya berupaya keandalan listrik pada peringatan HUT Kemerdekaan RI, terutama di Banten. 

Oleh karena itu, PLN UID Banten melakukan persiapan matang dengan menyiagakan personel dan menerapkan strategi pengamanan yang komprehensif.

"Keandalan juga didukung oleh 19 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), 22 Unit Gardu Bergerak (UGB), 5 Unit Trafo Bergerak (UTB), serta berbagai peralatan pendukung lainnya," ujar Andy.

Andy menambahkan, kesuksesan di Banten ini merupakan hasil inspirasi dari upaya PLN dalam mendukung upacara bendera di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Kami all-out dalam bekerja sehingga upacara bendera di beberapa lokasi prioritas di Banten dapat berlangsung lancar," ujar Andy.

Keandalan listrik yang terjaga selama bulan kemerdekaan juga mendukung berbagai aktivitas masyarakat, seperti lomba-lomba, syukuran, dan kegiatan lainnya, sehingga perayaan HUT Kemerdekaan RI bisa dirayakan dengan penuh semangat dan kegembiraan.

MANCANEGARA
Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Rabu, 25 Juni 2025 | 15:32

Belasan Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertempat tinggal di Negara Iran telah dievakuasi ke Indonesia.

TANGSEL
Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:10

Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memicu insiden robohnya tembok pembatas milik sebuah apartemen.

KAB. TANGERANG
Waspadai Kejang Demam pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Penanganannya

Waspadai Kejang Demam pada Anak, Kenali Gejala dan Cara Penanganannya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:54

Kejang demam merupakan kondisi yang umum terjadi pada anak-anak usia 6 bulan hingga 5 tahun ketika suhu tubuh meningkat lebih dari 38 derajat Celsius.

PROPERTI
The Exquis Lifestyle Park, Produk Komersial Modern Baru Seluas 1,4 Hekatre di BSD City

The Exquis Lifestyle Park, Produk Komersial Modern Baru Seluas 1,4 Hekatre di BSD City

Kamis, 3 Juli 2025 | 22:02

BSD City terus berkembang sebagai mega township dan menjadi salah satu kawasan hunian serta bisnis terintegrasi terbesar di Indonesia dengan total populasi mencapai hingga 500.000 jiwa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill