Connect With Us

Kesal, Komika Abdur Arsyad Sindir Pelayanan Dokter di Indonesia 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 28 November 2023 | 19:47

Komika Abdur Arsyad. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Komika Abdur Arsyad menyindir oknum dokter yang kerap terlambat datang dari jadwal praktik. Padahal, kondisinya banyak pasien telah menunggu untuk berobat maupun berkonsultasi.

"Dokter ini, sudah kerjanya tidak sepagi guru, datangnya pun masih telat dari jam praktik," ungkap Abdur melalui utas di akun X (Twitter) pribadinya dikutip Selasa, 28 November 2023.

Pria bernama asli Abdurrahim Arsyad ini juga mengeluhkan pelayanan dari perawat yang kerap kurang mengenakkan.

"Cara bicara perawatnya juga macam bukan manusia. Seolah-olah yang salah pasien," tambahnya.

Abdur pun berpesan kepada para petugas di pelayanan kesehatan publik agar segera memberikan penanganan terhadap pasien yang sakit .

"Jadilah manusia. Mereka yang datang itu pasti karena sakit, butuh ditolong. Ada orang tua membawa anak, ada anak membawa orang tua. Sama seperti kalian yang juga punya keluarga," tutupnya.

Utas tersebut pun menuai berbagai tanggapan dari warganet. Sebab, banyak warganet mengeluhkan hal serupa. 

"Udah paling bener ngantri dokter tuh jam mau beres prakteknya, kalau datang awal niat pingin dapet antrian cepet malah nunggu dulu dokter datang," komentar akun @3trian.

"Asli ada yang molor sampe 2 jam, dijadwal jam 9 dokter masuk, tapi masih belom ada terus, padahal ngantri dari pagi, pas dicek cuman 2-4 menit, itu juga diburu-buru sama ners pembantu dokter," timpal akun @Billiardoo.

"Abang gua udah hampir mati kena dbd, dibawa ke rs bukannya ditolongin dulu, malah disuruh ngisi data. Harusnya redain dulu penyakitnya, suntik apa kek, kasih oksigen kek, ini disuruh ngisi formulir dulu baru ditanganin. Untung masih muda, klw udah tua mati kali abang gua wktu itu," kata akun @ELYusro.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill