Connect With Us

Curi Besi, Empat Satpam PLTU Mauk Ditangkap

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 14 November 2013 | 18:28

Borgol (tangerangnews / dens)


TANGERANGNEWS.com-Empat Satpam di Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) 3 Banten yang berlokasi di Kelurahan Lontar, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, ditangkap aparat Polsek Mauk karena kedapatan mencuri besi limbah sebesar 300 Kg, Kamis (14/11) siang.
 
Keempat tersangka adalah Mulhat, 26, Mahmudin, 31, Tabrani, 38 dan Rusli, 31. Mereka ditangkap saat sedang mengangkut besi bekas pembangunan PLTU tersebut ke mobil Toyota jenis pick up nopol B-9314-LIC.
 
"Besi itu hendak mereka jual. Tapi aksi mereka dipergoki petugas patroli," jelas Kapolsek Mauk AKP Suhendar.


 
Tersangka mengaku terpaksa mencuri besi rongsokan di tempat kerjanya karena gajinya sebagai Satpam tak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
 
"Jadi mereka nekat bekerja sama untuk mencuri sisa-sisa besi yang pernah digunakan untuk membangun konstruksi PLTU 3 Banten," kata Suhendar.
 
Menurut, Suhendar, besi yang dicuri beratnya sekitar 300 Kg dan dijual seharga Rp 1 jutaan. Para tersangka bisa dijerat pasal 362 tentang pencurian. "Ancamannya kurungan penjara sekitar lima tahun," katanya. (RAZ)

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill