Connect With Us

3.847 Buruh di Kabupaten di-PHK

| Kamis, 5 Maret 2009 | 11:35


TANGERANGNEWS.COM–Sebanyak 3.847 orang buruh yang bekerja di berbagai perusahaan di Kabupaten Tangerang selama kurun Januari-Februari 2009 di PHK perusahaannya masing-masing. Berdasarkan data Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Tangerang,  pada Januari terdapat  2.221 buruh terkena PHK sedangkan Februari sebanyak 1.626 buruh.

Mereka berasal dari 4 perusahaan, yaitu PT Prima Inreksa 1.102 pegawai, PT EDS Manufacturing Indonesia  1.509 karyawan,  PT Putera Bangun Cipta Mandiri 74 buruh, dan PT Sanken Indonesia 26 pekerja. Selain itu selama bulan Januari 2009 lalu juga ada buruh yang di rumahkan. Jumlahnya mencapai  2.481 jiwa. Mereka berasal dari dua perusahaan, yaitu PT Prima Inreksa 2.260 orang dan PT EDS Manufacturing 221 orang.

Pada bulan Februari, buruh yang di PHK sebanyak 1.626 orang yang berasal dari dua perusahaan, yaitu PT Sandoz Prima Jaya Produksi Furniture 26 orang dan PT Prima Inreksa 1.600 orang.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Tangerang Hasdanil mengatakan, PHK dan perumahan yang dilakukan perusahaan terhadap buruh sebagian besar disebabkan karna sepinya  order pesanan dari luar negeri.

“Selain itu, buruh di Kabupaten Tangerang sering sekali melakukan unjukrasa. Hal itu membuat banyak jam kerja yang hilang. Contoh pada Januari sebanyak 5 perusahaan telah di demo dengan jumlah buruh pendemo mencapai 2.924. Hal itu menyebabkan adanya jam kerja yang hilang 140 .352 jam," paparnya Kamis (05/03).

Menurut Hasdanil, seringnya berunjuk rasa membuat para pengusaha ketakutan. Meski begitu, dirinya berharap para pengusaha segera memperkerjakan kembali  buruh yang dirumahkan.  Sedangkan, bagi buruh yang di PHK dirinya meminta kepada para pekerja  memanfaatkan peluang kerja di luar negeri misalnya Arab dan Hongkong.

“Disnakertrans akan memfasilitasi bagi buruh yang ingin memanfaatkan fasilitas bekerja di luar negeri. Namun, jika mereka tidak mau memanfaatkanya, Disnakertrans menyarankan agar mereka memanfaatkan sektor informal. Seperti membuat wirausaha baru," ucapnya. (den)

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Senin, 3 November 2025 | 20:52

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid secara resmi melantik 22 pengurus cabang olahraga (cabor) yang tergabung dalam KONI Kabupaten Tangerang untuk masa bakti 2025–2029, Senin 3 November 2025.

BANTEN
Andra Soni Geram Truk Tambang Masih Belum Patuhi Jam Operasional, Pengusaha Bakal Ditindak

Andra Soni Geram Truk Tambang Masih Belum Patuhi Jam Operasional, Pengusaha Bakal Ditindak

Selasa, 4 November 2025 | 14:06

Gubernur Banten Andra Soni turun langsung meninjau penerapan Keputusan Gubernur Nomor 567 Tahun 2025 mengenai pembatasan jam operasional kendaraan angkutan tambang di Bojonegara, Kabupaten Serang, Senin 3 November 2025.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill