Connect With Us

Lubang Besar di Ruas Jalan Raya PLP Curug Jadi Biang Kecelakaan

Mohamad Romli | Senin, 5 Juni 2017 | 19:00

Tampak lubang besar di jalan Km 4,5, Kampung Curug Wetan, Desa Curug Wetan, Kecamatan Curug, Senin (5/6/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Sebagian jalan PLP Curug, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, dalam kondisi rusak. Bahkan kerusakan yang cukup parah terjadi di Km 4,5, Kampung Curug Wetan, Desa Curug Wetan, Kecamatan Curug.
 
Pantauan TangerangNews.com, tampak lubang besar berada di sisi barat jalan tersebut, sehingga sangat berbahaya bagi pengendara yang melalui ruas jalan tersebut.
 
"Belum lama ini ada mobil bermuatan air mineral yang tumpah di lokasi tersebut," ujar Mutmainah, pedagang yang warungnya tak jauh dari lokasi, Senin (5/6/2017).
 
Selain itu, lubang tersebut juga  sering menyebabkan pengendara roda dua terjatuh di lokasi. Terlebih saat hujan turun sehingga lubang tertutup genangan air.
 

 
"Sudah puluhan motor yang jatuh di situ, terlebih habis hujan, lubang tergenang air. Mungkin dikira enggak dalam, ternyata pas dilewati lubangnya dalam banget," tambahnya.
 
Selain itu, akibat adanya lubang tersebut, saat arus lalu lintas cukup padat, kemacetan pun tak terhindarkan, karena kendaraan roda empat atau lebih yang mengarah ke Bitung mengambil lajur lebih ke kanan untuk menghindari lubang tersebut.
 
Meski pernah diperbaiki, namun diduga kualitas aspal yang buruk menyebabjan jalan tersebut kembali rusak. "Sudah beberapa kali diurug namun tetap aja kembali seperti itu," tandasnya.
 
Perbaikan pada ruas jalan tersebut pun mendesak untuk dilakukan, karena menjelang lebaran ini jumlah kendaraan yang melintas di jalan tersebut diprediksi akan meningkat.(RAZ)
MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill