Connect With Us

Mardi Grass Jadi Tempat Nongkrong Pelajar SMP

Mohamad Romli | Rabu, 13 Desember 2017 | 20:00

Perilaku pelajar Madrasah Tsanawiyah (MTS) di Kabupaten Tangerang, Disaat jam sekolah, mereka secara berkelompok bolos sekolah dan memilih nongkrong di Mardi Grass, Citra Raya, Panongan, Selasa (12/12/2017). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kepala Bidang Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, Fahrudin, merasa terkejut dengan adanya pelajar putri yang bolos di Mardi Grass, Cikupa seraya menghisap Sisha. 

"Terima kasih atas informasinya, kami akan koordinasi dengan pihak sekolah dan lingkungan sekitar," ujarnya, Rabu (13/12/2017).

Dijelaskannya, saat ini memang kegiatan belajar mengajar (KBM) diruang kelas sedang tidak ada, karena pelajar tersebut telah selesai melaksanakan ujian akhir sekolah (UAS).

BACA JUGA:

"Sejak hari Senin KBM tidak aktif, karena UAS dimulai sekitar tanggal 4 sampai 9 Desember 2017. Tanggal 11 sampai 16 Desember 2017, class meeting," terangnya. 

Karena belum diketahui asal sekolah pelajar yang sering nongkrong dilokasi tersebut, pihaknya akan memanggil bagian kesiswaan setiap di Kabupaten Tangerang, terutama tingkat SMP yang menjadi kewenangannya. 

"Kami akan berkoordinasi dengan pihak sekolah,  anak selama jam KBM walaupun tidak ada kelas tidak boleh keluar gerbang sekolah," tambahnya. 

Perilaku pelajar nongkrong  yang masih mengenakan seragam sekolah ditegaskannya sangat tidak dibenarkan.  Apalagi sampai menghisap sisha.

"Jangan siswa atau anak, orang tua pun kalau bisa jangan merokok," imbuhnya. 

Ditambahkannya, di Disdik sebenarnya ada kegiatan razia pelajar ditempat-tempat hiburan pada jam-jam belajar. Namun karena saat ini sudah diakhir tahun, kegiatan itu sudah tidak ada. 

"Saat ini belum ada program razia anak sekolah pada jam-jam belajar. Saya akan minta bagian Kesiswaan untuk memonitoring dilokasi itu pada jam-jam belajar," tukasnya.(DBI/RGI)

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill