Connect With Us

Ratusan Honorer Pemkab Tangerang Geruduk Istana Negara

Maya Sahurina | Selasa, 30 Oktober 2018 | 11:32

Sekitar 800 orang honorer kategori 2 (K2) kembali turun ke jalan menyuarakan tuntutannya. menuju ke Istana Negara, Jakarta, Selasa (30/10/2018). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Sekitar 800 pegawai honorer kategori 2 (K2) Pemerintah Kabupaten Tangerang kembali turun ke jalan menyuarakan tuntutannya. Kali ini, mereka menuju ke Istana Negara, Jakarta, Selasa (30/10/2018).

Massa aksi dari Tangerang yang mengenakan kostum serba hitam itu berangkat menggunakan bus sekitar pukul 08.00 WIB. Merekanakan bergabung dengan ribuan honorer lainnya dalam gerakan yang mereka sebut Aksi Jihad Nasional Jilid IV.

"Tuntutan kami masih sama, yaitu dicabutnya Kemenpan RB No 36 dan 37 tahun 2018 dan segera sahkan revisi Undang-undang ASN (Aparatur Sipil Negara," ujar Nuryanah, Ketua Forum Honorer Kategori 2 Indonesia Kabupaten Tangerang kepada TangerangNews.com melalui telepon selelur.

Tuntutan lainnya, lanjut Nuryanah, tetap meninginkan pemerintah untuk mengangkat honorer K2 menjadi Pegawai Sipil Negeri (PNS), karena dalam rancangan peraturan yang saat ini sedang dibahas, kata dia, justru honorer K2 itu akan berubah status menjadi Pekerja Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

"Kabarnya PP-nya (Peraturan Pemerintah) sudah di meja Presiden. Kami menolak. P3K memang mengakomodir honorer yang tidak tercover (masuk) CPNS, juga akan merekrut dari jalur umum. Kalau rekrut lagi, honorer K2 bisa tidak terakomodir lagi," bebernya.

Sementara, terkait revisi UU ASN, pihaknya tetap mendesak pengangkatan CPNS dikembalikan ke Pemerintah Daerah serta dihapusnya pembatasan usia maksimal 35 tahun.

"Kalau ada pembatasan usia, kami yang honorer K2 ini akan tersingkirkan. Karena rata-rata honorer K2 itu rata-rata sudah diatas 40 tahun," tandasnya.(RAZ/RGI)

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

NASIONAL
Soeharto Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Soeharto Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Senin, 10 November 2025 | 13:34

Presiden ke-2 Republik Indonesia Soeharto resmi menyandang gelar Pahlawan Nasional yang diberikan oleh Presiden Prabowo Subianto pada upacara peringatan Hari Pahlawan di Istana Negara, Senin, 10 November 2025.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

KOTA TANGERANG
Tekan Risiko Banjir, Sachrudin Tinjau Normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan 

Tekan Risiko Banjir, Sachrudin Tinjau Normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan 

Senin, 10 November 2025 | 13:11

Wali Kota Tangerang Sachrudin meninjau langsung progres normalisasi Sungai Kali Angke di Karang Tengah dan Kali Wetan di Cipondoh, Jumat, 7 November 2025, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill