Connect With Us

2 Peserta Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas di Tigaraksa Tumbang

Maya Sahurina | Minggu, 23 Juni 2019 | 16:20

Panitia acara membawa salah satu peserta yang pingsan di acara Millenial Safety Road Festival di alun-alun Tigaraksa, Minggu (23/6/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan ribu peserta memadati alun-alun Tigaraksa di Puspemkab Tangerang, Minggu (23/6/2019).

Diantara massa yang menyemut itu, setidaknya terpantau TangerangNews, dua orang jatuh pingsan. Keduanya adalah wanita muda.

Peserta pertama yang jatuh pingsan yakni personel karnaval yang mengenakan kostum menyerupai burung.

Ia tiba-tiba terjatuh saat barisan karnaval itu melintas di depan gedung Bupati Tangerang, atau baru beberapa meter berjalan dari titik start dari alun-alun.

Petugas kesehatan yang bersiaga tak jauh dari lokasi pun dengan sigap segera memberikan pertolongan kepada gadis tersebut. Saat mendapatkan pertolongan para medis, wajah gadis tersebut tampak pucat dan kelelahan.

Kemudian, di tengah hingar-bingar suara alat musik serta tarikan vokal Farhan Zainal Muttaqin atau yang biasa disapa Faank (vokalis grup band Wali), seorang gadis juga jatuh pingsan di depan panggung.

Gadis tersebut pun segera ditolong oleh seorang petugas dari kepolisian, kemudian dibopong ke tenda istirahat.

Sinar matahari memang cukup terik saat pagelaran Milenial Safety Road Festival yang dihadiri ribuan peserta dari berbagai wilayah di Banten. Namun, peserta tetap bertahan hingga acara tersebut selesai sekitar pukul 12.00 WIB.

Selain menjadi momen berburu doorprize, warga juga mengaku kegiatan itu sebagai rekreasi bersama keluarga.

“Saya datang bersama keluarga. Seru banget, selain ngarep dapat doorprize, juga sekalian rekreasi bersama keluarga,” ujar Wawan, warga Kelurahan Tigaraksa kepada TangerangNews di lokasi.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:44

Presiden Prabowo Subianto akan segera memulai pemasangan layar televisi pintar (smart TV) di seluruh sekolah di Indonesia untuk menunjang pembelajaran berbasis digital.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

KAB. TANGERANG
2 Km Sisa Pagar Laut Tangerang Telah Selesai Dibongkar

2 Km Sisa Pagar Laut Tangerang Telah Selesai Dibongkar

Jumat, 2 Mei 2025 | 17:39

Sisa pagar laut sepanjang 2 Kilometer di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, telah selesai dibongkar.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill