Connect With Us

Polda Banten Terjunkan Brimbob Amankan Pilkades di Tangerang

Maya Sahurina | Selasa, 26 November 2019 | 18:40

Kegiatan apel pelaksanaan pengamanan di wilayah Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (26/11/2019). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Perhelatan kampanye calon kepala desa pada Pilkades serentak di Kabupaten Tangerang telah dimulai sejak kemarin. Polda Banten pun menerjunkan personel Brimbob untuk memastikan keamanan selama masa kampanye.

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi pun terjun langsung. Terpantau aa memimpin apel pelaksanaan pengamanan di wilayah Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (26/11/2019).

BACA JUGA:

Reeza mengatakan, pihaknya telah menempatkan personelnya ditiap Polsek di wilayah hukum Polresta Tangerang.

"Untuk pola pengamanan dalam satu Polsek, Satbrimob Polda Banten menerjunkan satu Pleton atau sekitar 30 personel," ujarnya.

Sebagai orang nomor satu di Kesatuan Brimob Banten, kata Reeza, ia selalu menyempatkan diri untuk memimpin pelaksanaan apel kesiapan pengamanan.

Menurutnya, pelaksanaan apel tersebut perlu dilakukan untuk mengetahui kesiapan dan informasi terhadap pola dan apa yang akan dihadapi nanti dalam setiap kegiatan pengamanan.

"Memberikan pengarahan apa yang perlu dan tidak boleh dilakukan ketika melaksanakan pengamanan. Sehingga anggota tahu berbuat apa dan bagaimana mereka bertindak," ungkapnya.

Kepada seluruh personel yang bertugas Reeza berpesan selalu menjaga kesehatan dan keselamatan saat bertugas.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Gubernur Banten Sebut Bangunan di Bantaran Sungai Jadi Penyebab Banjir Tangerang

Gubernur Banten Sebut Bangunan di Bantaran Sungai Jadi Penyebab Banjir Tangerang

Senin, 26 Januari 2026 | 20:29

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengambil langkah tegas dalam merespons bencana banjir yang kerap melanda wilayah Tangerang Raya (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan).

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill