Connect With Us

Polda Banten Terjunkan Brimbob Amankan Pilkades di Tangerang

Maya Sahurina | Selasa, 26 November 2019 | 18:40

Kegiatan apel pelaksanaan pengamanan di wilayah Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (26/11/2019). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Perhelatan kampanye calon kepala desa pada Pilkades serentak di Kabupaten Tangerang telah dimulai sejak kemarin. Polda Banten pun menerjunkan personel Brimbob untuk memastikan keamanan selama masa kampanye.

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi pun terjun langsung. Terpantau aa memimpin apel pelaksanaan pengamanan di wilayah Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (26/11/2019).

BACA JUGA:

Reeza mengatakan, pihaknya telah menempatkan personelnya ditiap Polsek di wilayah hukum Polresta Tangerang.

"Untuk pola pengamanan dalam satu Polsek, Satbrimob Polda Banten menerjunkan satu Pleton atau sekitar 30 personel," ujarnya.

Sebagai orang nomor satu di Kesatuan Brimob Banten, kata Reeza, ia selalu menyempatkan diri untuk memimpin pelaksanaan apel kesiapan pengamanan.

Menurutnya, pelaksanaan apel tersebut perlu dilakukan untuk mengetahui kesiapan dan informasi terhadap pola dan apa yang akan dihadapi nanti dalam setiap kegiatan pengamanan.

"Memberikan pengarahan apa yang perlu dan tidak boleh dilakukan ketika melaksanakan pengamanan. Sehingga anggota tahu berbuat apa dan bagaimana mereka bertindak," ungkapnya.

Kepada seluruh personel yang bertugas Reeza berpesan selalu menjaga kesehatan dan keselamatan saat bertugas.(MRI/RGI)

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

KOTA TANGERANG
Tiru Bandung, DPRD Kota Tangerang Usul Pemkot Terapkan Parkir Berlangganan untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah

Tiru Bandung, DPRD Kota Tangerang Usul Pemkot Terapkan Parkir Berlangganan untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah

Kamis, 27 November 2025 | 14:26

DPRD Kota Tangerang mendorong Pemerintah Kota Tangerang untuk mulai mempertimbangkan penerapan parkir berlangganan, mengikuti daerah seperti Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Surabaya

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill