Connect With Us

Jadi Korban Tabrak Lari, Pemotor Tewas di Pasar Kemis

Mohamad Romli | Senin, 14 September 2020 | 19:59

Seorang pemotor berinisial PSB, 35, tewas setelah mengalami kecelakaan di jalan Jembatan Leles, Jalan Raya Cadas-Kukun, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin (14/9/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan lalulintas menewaskan seorang pemotor berinisial PSB, 35, diJembatan Leles, Jalan Raya Cadas-Kukun, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin (14/9/2020).

Warga Jalan Semangka 3, RT 10/07, Kelurahan Jatipulo, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat menghembuskan napas terakhirnya di lokasi.

Informasi yang dihimpun, korban melaju dengan sepeda motor Supra X bernomor polisi B 3078 BSY dari arah Rajeg menuju Cadas. Namun di lokasi, korban bersenggolan dengan pemotor lainnya dari arah berlawanan. Saat itu, korban mendahului kendaraan lain dari sebelah kanan.

"Peristiwanya sekitar pukul 06.30 WIB. Korban bersenggolan dengan pemotor lain dari arah berlawanan. Kemudian tertabrak mobil di belakangnya," ungkap Kasubnit 1 Kecelakaan Lalulintas Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Sulpaturahman.

Kedua kendaraan pemicu kecelakaan itu melarikan diri. Polisi masih menyelidiki mobil penabrak dengan menghimpun keterangan dari saksi-saksi di lokasi.

"Korban meninggal karena luka parah di kepala. Korban terlindas mobil penabrak. Kendaraan apa yang melindas korban, masih dalam penyelidikan,” pungkasnya.(RMI/HRU)

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill