Connect With Us

Rano Karno Akui Masih Hobi Film di Depan DPRD

| Senin, 18 Oktober 2010 | 17:43

Rano Karno (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS-Munculnya pemberitaan beberapa pekan lalu terkait Rano Karno Wabup Tangerang yang mulai mengesampingkan pekerjaannya sebagai wabup langsung dijawab Rano Karno didepan wakil rakyat.  
 
Di hadapan sidang paripurna DPRD Kabupaten Tangerang, Rano Karno menyempatkan diri mengklarifikasi seputar pemberita tersebut sebelum membacakan sambutan bupati.
 
"Pada kesempatan ini perkenankan saya mengklarifikasi pemberitaan beberapa waktu lalu," katanya.

Hingga saat ini,dia menambahkan,tetap setia bersama bupati membangun dan memajukan Kabupaten Tangerang. "Tidak ada niatan untuk menyia-nyiakan waktu,"tegas.

Diakui "Bang Doel" hingga kini dirinya masih berstatus sebagai komisaris Karnos Film. Mereka (Karnos Film) kemarin,dikatakan Rano,menyampaikan rencana pembuatan film. Saya,diungkapkannya, hanya menjadi pemain,bukan sutradara. Shootingnya pun hari libur,jadi tidak mengganggu pekerjaan. "Hanya untuk menyalurkan hobi," tegas Rano disambut tepuk tangan peserta sidang.

Masih menurutnya bahwa,dalam film itu lokasi yang digunakan ada di Banten dan Tangerang. "Ini sarana promosi dan bentuk kecintaan terhadap Tangerang," pungkas Rano. (sk/dira)

KOTA TANGERANG
Wali Kota Tangsel Kenang Perjuangan Sang Ayah di Hari Pahlawan, Tak Pernah Temukan Makamnya Usai Ditangkap Belanda

Wali Kota Tangsel Kenang Perjuangan Sang Ayah di Hari Pahlawan, Tak Pernah Temukan Makamnya Usai Ditangkap Belanda

Senin, 10 November 2025 | 20:51

Di tengah seruan perjuangan, Benyamin Davnie secara khusus mengenang sosok ayahnya, Kolonel Inf. (Purn) Edwin Mugni Sastradipura, seorang pejuang dari kesatuan Pembela Tanah Air (PETA) dan anggota pasukan Siliwangi.

BANTEN
Imigrasi Banten Jadikan Desa di Pesisir Cilegon Percontohan Lawan Perdagangan dan Penyelundupan Orang

Imigrasi Banten Jadikan Desa di Pesisir Cilegon Percontohan Lawan Perdagangan dan Penyelundupan Orang

Senin, 10 November 2025 | 17:34

Kantor Wilayah (Kanwil) Ditjen Imigrasi Banten bersama Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II TPI Cilegon meluncurkan komitmen strategis untuk mentransformasi Desa Pulo Panjang, sebuah desa binaan yang terletak di wilayah pesisir dan perbatasan.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill