Connect With Us

Kabupaten Tangerang Dilanda Hujan Lebat, Warga di Wilayah Ini Harus Waspada

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 6 Oktober 2022 | 16:10

Sutiyono, Koordinator Bidang Data dan Informasi Balai Besar Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Balai Besar Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II meminta masyarakat Kabupaten Tangerang untuk mewaspadai banjir, karena potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang di wilayah tersebut.

Berdasarkan pantauan cuaca, di Kecamatan Tigaraksa dan Cikupa berpotensi hujan lebat disertai kilat, petir dan angin kencang. 

Sedangkan untuk Kecamatan Balaraja, Jayanti, Jambe, Cisoka, Pasar Kemis, Curug, Panongan, Legok, Pagedangan, Cisauk, Sukamulya, Kelapa Dua, Sindang Jaya dan Solear berpotensi menyusul.

"Hal itu disebabkan karena adanya beberapa faktor yaitu provinsi Banten sudah memasuki musim penghujan," kata Sutiyono, Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Wilayah II, Kamis 6 Oktober 2022.

Kondisi suhu permukaan laut yang hangat di wilayah perairan di sekitar pulau Jawa dapat mendukung adanya penguapan.

Adanya daerah perlambatan kecepatan angin yang datang dari arah Tenggara, menyebabkan adanya penumpukan masa udara di wilayah Pulau Jawa, termasuk Provinsi Banten.

Lalu, adanya nilai OLR yang terpantau sangat rendah akibat gangguan gelombang atmosfer seperti Equatorial Rossby, Equatorial Low, dan potensi penguatan gelombang MJO.

"Kondisi lokal Provinsi Banten yang ditandai oleh tingginya nilai labilitas udara," jelas Sutiyono.

Oleh karena itu, dia mengimbau kepada masyarakat untuk selalu memantau informasi prakiraan dan peringatan dini dari BMKG Wilayah II.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill