Connect With Us

Warga Kesal Banjir Semeter Masih Melanda Jalan Raya Cisoka Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 7 Oktober 2022 | 01:04

Warga mendorong sepeda motornya yang mogok akibat banjir di Jalan Raya Cisoka-Jeungjing, Kabupaten Tangerang, Jumat, 7 Oktober 2022 dini hari. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Banjir dengan perkiraan satu meter masih menggenangi Jalan Raya Cisoka-Jeungjing, Kabupaten Tangerang, Rabu, 7 Oktober 2022 dini hari.

Desi, warga setempat, mengaku kesal lokasi ini menjadi banjir. Sebab menurutnya, lokasi tersebut sejak satu tahun terakhir tidak pernah banjir. 

“Dulu enggak pernah banjir kayak begini. Enggak tahu sekarang kok kalau hujan banjirnya sampai parah. Kasihan orang, apalagi yang mau ke arah Jeungjing,” ungkapnya kepada TangerangNews.com.

Banjir semeter ini sudah terjadi sejak Kamis, 6 Oktober 2022 siang. Ia berharap, pemerintah dapat memberikan solusi dalam menangani banjir di lokasi tersebut.

Ujang, pengendara sepeda motor, merasakan dampak atas banjir di lokasi ini. Mesin sepeda motornya mati akibat terkena genangan air.

"Saya enggak tahu kalau banjirnya dalam sampai segini (semeter). Ya sudah pasrah saja kalau sudah gini," kata Ujang.

Jefri, pelaku UMKM di lokasi ini mengatakan, banjir dipicu karena kiriman air dari Adiyasa Tigaraksa. 

"Ketinggian semeter kurang lebih, banyak kendaraan yang mati," katanya sambil mengeluh dagangannya sepi pembeli.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KOTA TANGERANG
Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:40

Masalah limbah minyak goreng bekas atau minyak jelantah yang sering kali mencemari lingkungan kini menemukan solusi inovatif.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill