Connect With Us

Lagi Banyak PHK, Bupati Zaki Minta Pemudik Tidak Ajak Keluarga ke Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 17 April 2023 | 15:21

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melepas peserta Mudik Lebaran Gratis 2023, Senin 17 April 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar berpesan kepada para pemudik agar tidak membawa sanak keluarga saat kembali pulang usai libur Lebaran 2023.

Alasannya agar tidak menambah jumlah pengangguran di Kabupaten Tangerang.

"Jangan ajak para sanak keluarga, karena di sini kerjaan lagi susah, banyak yang di-PHK," ujarnya saat melepas peserta mudik gratis Lebaran 2023 di Puspemkab Tangerang, Senin 17 April 2023.

Selain lowongan kerja yang terbatas, jumlah penduduk di Kabupaten Tangerang juga sudah cukup padat.

"Kondisi Kabupaten Tangerang sudah sangat padat dan juga lapangan pekerjaan sudah sulit," terang Zaki.

Meski demikian, Zaki berharap agar seluruh pemudik dapat sampai tujuan dengan sehat, aman dan nyaman.

“Mudah-mudahan Bapak Ibu kembali ke Kabupaten Tangerang nanti dengan selamat sehat dan kembali beraktivitas setelah merayakan libur panjang Idul Fitri,” ucapnya.

Untuk diketahui, ada sebanyak 1.450 peserta mudik gratis Lebaran 2023 yang berangkat dengan menaiki 28 armada bus, Rombongan ini berangkat dengan tujuan ke 12 Kota dan Kabupaten di empat provinsi di Pulau Jawa.

"Dengan tujuan Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan DIY," jelas Zaki.

BISNIS
Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 | 20:39

Rumah Sakit Mandaya Royal Puri menjadi rumah sakit pertama yang menjadi partner resmi Garuda Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kunjungi CCC, Rektor UNJ Rencanakan Buka Cabang Kampus Khusus Pencak Silat di Cianjur

Kunjungi CCC, Rektor UNJ Rencanakan Buka Cabang Kampus Khusus Pencak Silat di Cianjur

Kamis, 25 Juli 2024 | 19:26

Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Profesor Komarudin, bersama wakil rektor dan jajaran terkait, melakukan kunjungan ke Cugenang Community Center (CCC) di Desa Talaga, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis, 25 Juli 2024.

KAB. TANGERANG
Warga Tangkap Maling Motor Setelah Mengejar dari Balaraja Sampai Cikande Serang

Warga Tangkap Maling Motor Setelah Mengejar dari Balaraja Sampai Cikande Serang

Jumat, 26 Juli 2024 | 16:07

TANGERANGNEWS.com-Seorang warga berhasil menangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor yang beraksi di Kampung Talaga Asem, RT2/2, Desa Talagasari, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill