Connect With Us

Geger, Mayat Diduga Wanita Ditemukan Terkubur di Solear Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 2 Mei 2023 | 22:10

Polisi mengevakuasi mayat diduga berjenis kelamin wanita terkubur di Lapangan Munjul, Kampung Ranca Gede, Desa Munjul, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang Selasa, 02 Mei 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Penemuan mayat diduga berjenis kelamin wanita di Lapangan Munjul, Kampung Ranca Gede, Desa Munjul, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang menggegerkan warga setempat, Selasa, 02 Mei 2023.

Mayat tersebut ditemukan oleh remaja saat hendak mencari bambu untuk bendera sekira pukul 17.45 WIB.

"Ditemukan oleh anak SMPN Solear 3. Kondisi mayat masih terkubur namun tidak dalam, sekitar satu jengkal. Dikorek pakai kayu saja langsung kelihatan," ucap Kepala Desa Munjul Wawan kepada wartawan di lokasi.

Saat digali tercium busuk. Lalu memastikan itu bangkai hewan atau manusia maka Babinsa dan remaja sekolah itu langsung menggali lebih dalam.

"Ternyata kelihatan tengkorak sama rambutnya, terus dikorek lagi bawahnya itu ada tulang kaki," kata Wawan.

Wawan menjelaskan, saat itu dirinya sedang dalam perjalanan dari Tigaraksa menuju rumah. Namun ia ditelepon oleh Babinsa setempat dan langsung ke lokasi.

"Kurang tahu kondisinya karena masih dalam penggalian. Kalau diliat bagian kaki memang itu tulang. Sedangkan badan dan perut kan masih dalam kondisi terkubur, karena tertutup sama kain," katanya.

Pihaknya sampai saat ini belum menerima laporan bahwa ada warga yang kehilangan keluarganya. Namun, jika ada keluarga yang merasa kehilangan segera melaporkan kepihak berwajib.

"Belum ada laporan yang kehilangan keluarganya sampai saat ini," pungkas Wawan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill