Connect With Us

Breaking News! Gudang Kopi Kapal Api di Cikupa Tangerang Terbakar

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 4 Juni 2023 | 17:35

Gudang merek Kopi Kapal Api terbakar di Jalan Raya Serang Km 22, Kawidaran, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Minggu, 4 Juni 2023, pukul 15.04 WIB (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra )

TANGERANGNEWS.com -Kebakaran hebat melanda sebuah gudang kopi merk Kapal Api di Jalan Raya Serang Km 22, Kawidaran, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan, peristiwa terjadi pada Minggu 4 Juni 2023, pukul 15.04 WIB.

"Kita menurunkan 5 pemadam kebakaran di Kabupaten Tangerang," ucap Ujat kepada Tangerangnews.com.

Armada tersebut yakni 1 Unit Mobil Pemadam Pos Balaraja, 1 Unit Mobil Pemadam Pos Tigaraksa, 1 Unit Mobil Pemasam Pos Cisoka, 1 Unit Mobil Pemadam Mako Curug dan 1 Unit Mobil Pemadam Pos Pasar Kemis.

"Lokasi tersebut tepat dibelakang Bank BJB Kawidaran," kata dia.

Ujat menyebut hal itu adalah informasi sementara dari pelapor karena tim BPBD Kabupaten Tangerang masih melakukan penanganan.

"Itu informasi sementara, nanti kita informasi kan kembali bila sudah ada perkembangan situasi," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Minggu, 4 Januari 2026 | 21:19

Unit Reskrim Polsek Karawaci Polres Metro Tangerang Kota berhasil mematahkan langkah komplotan pencuri kendaraan bermotor (curanmor) dalam waktu singkat.

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill