Connect With Us

Mau Kabur Jatuh, Pelaku Curanmor Tertangkap Warga di Pasar Kemis Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 9 Agustus 2023 | 16:00

Pelaku pencurian motor di Kelurahan Kuta Baru, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang ditangkap warga saat beraksi. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Satu dari empat komplotan pencurian dengan pemberatan (Curat) yang beraksi di Kelurahan Kuta Baru, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang ditangkap warga saat beraksi.

Pelaku berinisial DR, 22, itu terjatuh dari sepeda motor ketika hendak kabur dari kejaran warga.  

"Dia jatuh akhirnya tertangkap, ketiga rekannya inisial A, R, dan D berstatus DPO karena melarikan diri," kata Kapolresta Tangerang, Kombes Sigit Dany Setiyono, Rabu, 9 Agustus 2023.

Sigit menjelaskan peristiwa tersebut terjadi pada Senin, 7 Agustus 2023, pukul 15.00 WIB. 

Saat itu, korban sedang memarkirkan motornya di depan tempat kursus. Lalu, dari CCTV korban melihat pelaku duduk di motornya dan merusak kunci kontak menggunakan kunci Letter T, serta korek gas menyerupai senjata api.

Namun, aksi tersebut gagal usai korban meneriaki pelaku. 

"Saat korban berteriak itu, pelaku langsung kabur dan berlari menuju kepada kendaraan yang di bawa oleh salah satu temannya yang menjemput. Namun, ia terjatuh sehingga tertinggal oleh ketiga pelaku yang lain," ujar Kapolres.

Pelaku langsung diserahkan ke Polsek Pasar Kemis. Sementara, tiga lainnya melarikan diri dan sedang dilakukan pengejaran.

"Saat ini ketiga pelaku tengah dalam pengejaran," pungkas Kapolres,

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill