Connect With Us

Warga Ngeluh Ada Juru Parkir di Pemda Tigaraksa Tangerang 

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 1 Oktober 2023 | 15:47

Tarif karcis parkir di kawasan Pemda Tigaraksa, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Beredar di media sosial sebuah foto yang menampilkan secarik kertas parkir dari kawasan Pemda Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Dalam unggahan akun Instagram @infobalaraja pada Sabtu, 30 September 2023, terlihat karcis parkir sepeda motor dengan nominal tarif Rp3 ribu.

Tampak juga pernyataan yang dibuat oleh juru parkir bahwa pengunjung wajib menunjukkan STNK apabila karcis hilang, serta pihaknya tidak bertanggung jawab jika ada kehilangan barang.

Hal itu pun dikeluhkan oleh warga yang kerap mengunjungi kawasan Pemda Tigaraksa. 

Salah satu warga menyebut biasanya kawasan tersebut tidak ada juru parkir yang berjaga.

"Saya biasanya kalau ke Pemda enggak ada tukang parkir, tapi sekarang ada," katanya dikutip pada Senin, 02 Oktober 2023.

Menurutnya, nominal tarif parkir bukan masalah, melainkan ketentuan untuk enggan bertanggung jawab atas kehilangan barang. 

Sebab, seolah-olah keberadaan juru parkir di kawasan tersebut hanya pungutan liar (pungli) semata.

"Ya kalau motornya hilang berarti buat apa ada parkir," tambahnya.

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui akun resminya, @pemkabtangerang menyatakan keberadaan juru parkir di kawasan Pemda Tigaraksa adalah ilegal.

"Akan ditindaklanjuti hari Senin, 2 Oktober 2023 bersama para pemuda yang meminta uang parkir tersebut," tulis akun @pemkabtangerang. 

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

WISATA
Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jumat, 26 Desember 2025 | 19:25

Memasuki masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026, pengendara yang hendak menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, mendapat kelonggaran aturan lalu lintas.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill