Connect With Us

Tingkatkan Pelayanan, RSUD Balaraja Punya Gedung Jaminan Kesehatan Baru

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 23 November 2023 | 05:29

Peresmian Gedung Jaminan Kesehatan di RSUD Balaraja, Kabupaten Tangerang, Rabu, 22 November 2023. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra )

TANGERANGNEWS.com- Gedung Jaminan Kesehatan kedua di RSUD Balaraja diresmikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony pada Rabu, 22 November 2023.

Pembangunan Gedung Jaminan Kesehatan dilakukan lantaran kapasitas pada gedung lama sudah tidak mencukupi, sehingga tidak mampu menampung pasien dan keluarganya yang berobat ke RSUD Balaraja.

Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengatakan, adanya Gedung Jaminan Kesehatan ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Masyarakat yang akan melakukan pengobatan secara langsung di Rumah Sakit Balaraja akan mendaftar dengan mudah," ujar Andi dalam sambutannya.

Terlebih, jarak antara Gedung Jaminan Kesehatan dengan poliklinik dan area parkir kini lebih dekat, sehingga pasien dan keluarga pasien dapat melakukan registrasi dengan efisien.

Selain peresmian gedung, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang juga meluncurkan proyek perubahan Sistem Manajemen Adaptif Rumah Sakit Terdepan (SMART), yakni layanan kesehatan berbasis online.

Nantinya, layanan seperti rawat inap, rawat jalan, konsultasi kesehatan dan layanan untuk pengecekan langsung, baik di lapangan maupun di rumah sakit dapat diakses secara online 

Melalui proyek perubahan SMART ini, masyarakat tidak perlu lagi antre hingga berdesak-desakan. Sebab, sistem telah membagi dan mengatur pasien berdasarkan jenis pengelompokan, jenis perawatan, maupun jenis keperluannya.

Andi berharap, proyek perubahan ini dapat diimplementasikan, baik dari sistem perencanaan hingga proses evaluasi, mulai dari sistem tindakan perawatan sampai pemulihan kesehatan pasien, dapa dilakukan secara adaptif.

"Mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik dan efektif untuk pelayanan terbaik bagi masyarakat," katanya.

Sementara itu, Direktur RSU Balaraja dr. Corah Usman menyebut strategi layanan SMART ini merupakan bentuk pengembangan pelayanan RSUD Balaraja yang adaptif.

Corah memaparkan, adaptif dalam artian RSUD Balaraja dituntut mampu beradaptasi terhadap perkembangan teknologi kesehatan, khususnya rumah sakit dalam memenuhi kebutuhan layanan kesehatan masyarakat.

"Kami berharap kenyamanan yang dirasakan oleh masyarakat, pasien dan keluarga menjadi meningkat," tutupnya.

NASIONAL
Jokowi Sebut Potensi Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, PLN Siap Dukung

Jokowi Sebut Potensi Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, PLN Siap Dukung

Sabtu, 4 Mei 2024 | 13:18

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut adanya potensi terbentuknya industri ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

TEKNO
Baru Seumur Jagung, Fitur Flipside Instagram Bakal Dihapus

Baru Seumur Jagung, Fitur Flipside Instagram Bakal Dihapus

Sabtu, 4 Mei 2024 | 12:42

Media sosial di bawah naungan perusahaan raksasa teknologi Meta, Instagram resmi akan menghapus fitur Flipside pada 24 Mei 2024 mendatang.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill