Connect With Us

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Rumah di Sukadiri Tangerang Atapnya Hilang dan Ambruk

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 29 November 2023 | 00:31

Atap rumah warga yang hilang diterjang angin puting beliung di RT18/03, Kampung Tugu, Desa Gintung, Kecamatan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Hujan disertai angin puting beliung menerjang pemukiman warga Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Senin, 27 November 2023 malam.

Ahmad Hapid, Camat Sukadiri mengatakan, bencana angin kencang yang melanda di Kecamatan Sukadiri berada di tiga titik yakni Desa Gitung, Desa Kosambi, dan Desa Mekar Kondang.

"Total ada 84 rumah yang rusak, dan saat ini tengah kami upayakan untuk pendistribusian bantuan kepada korban," ungkapnya, Selasa 28 November 2023.

Sementara itu, di RT18/03, Kampung Tugu, Desa Gintung, Kecamatan, sebanyak 16 rumah mengalami kerusakan.

Ali, Ketua RT setempat mengatakan peristiwa angin puting beliung itu terjadi saat warga tengah beristirahat di malam hari. Kemudian tiba-tiba saja hujan turun disertai angin kencang.

"Anginnya kencang sekali, seperti puting beliung. Atap warga sampai terbang semua," katanya.

Sejumlah warga histeris saat angin kencang mengangkat atap rumahnya hingga lepas. Ada yang berlindung di dalam rumah, sebagian juga ada yang menyelamatkan diri.

Dari 16 rumah yang rusak, sebanyak 13 rumah kondisi rusak sedang dan 3 rusak berat. Sebagian besar atap rumah hilang tersapu angin. Ada juga beberapa bangunan yang ambruk.

Atas kerusakan itu, Ali berharap adanya bantuan materil dari pihak pemerintah memperbaiki kondisi rumah warga yang rusak.

"Kami harap bantuan seperti genting atau asbes, karena di sini warganya juga kesulitan ekonominya. Kita pun hanya bisa patungan seadanya saja," ungkapnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KAB. TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Tramadol dan Hexymer Ilegal di Pakuhaji, 2.797 Butir dan Uang Rp30 Juta Disita

Polisi Bongkar Peredaran Tramadol dan Hexymer Ilegal di Pakuhaji, 2.797 Butir dan Uang Rp30 Juta Disita

Minggu, 18 Januari 2026 | 20:30

Unit Reskrim Polsek Tangerang mengungkap kasus dugaan tindak pidana penjualan Tramadol dan Hexymer tanpa izin edar.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill