Connect With Us

Ribuan Buruh se-Tangerang Raya Demo Tolak UMK 2024, Blokir Jalan hingga Macet 7 Km

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 7 Desember 2023 | 16:00

Buruh memblokir jalan di pertigaan Tigaraka, Kabupaten Tangerang, dalam aksi menolak UMK 2024, Kamis 7 Desember 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 5 ribu buruh yang tergabung dari berbagai aliansi di wilayah Tangerang menggelar aksi unjuk rasa menolak penetapan nilai Upah Minumum Kota/Kabupaten (UMK) 2024, Kamis 7 Desember 2023.

Aksi difokuskan menuju Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang dan Pemprov Banten di Kota Serang.

Dalam aksi tersebut, para pendemo melakukan konvoi dan memblokade jalan raya, sehingga menimbulkan kemacetan sepanjang 7 Km dari Jatuwung sampai Bitung.

Selain itu mereka juga melakuan sweeping terhadap buruh yang tidak ikut demo untuk bergabung dalam aksi menolak SK UMK 2024 yang ditetapkan Gubernur Banten.

"Kami menolak putusan UMK 2024 karena nilainya tidak layak," tegas Sairin Sijabat, koordinator aksi demo.

Sementara pihak Kepolisian dari Polres Tangsel menerjunkan 800 personel untuk mengamankan arus lalu lintas dan aksi para buruh di kawasan Bitung, Kecamatan Curug.

Diketahui, skema rekayasa lalu lintas juga diterapkan di dua titik, mulai dari titik kumpul para buruh di Pusat Perbelanjaan Citra Raya dan Kawasan Lampu Merah Tigaraksa.

"Bagi kendaraan tang jendak ke Serang akan dialihkan ke kawasan Citra Raya, begitu juga yang mengarah ke Jakarta akan tetap melalui Jalan Raya Serang," kata Kepala Seksi TIK Divisi Teknologi, Informasi, dan Komunikasi Polres Tangsel Ipda R Gunawan,  

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

HIBURAN
Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Senin, 19 Januari 2026 | 08:54

Film Agak Laen 2 mencatatkan sejarah baru di perfilman nasional. Film sekuel ini resmi menempati posisi teratas sebagai film komedi terlaris di Indonesia setelah meraih 10.250.000 penonton,

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill