Connect With Us

Pimpin Apel Terakhir, Sekda Tangerang Ajukan Pensiun

Fahrul Dwi Putra | Senin, 8 Juli 2024 | 18:37

Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid saat memimpin Apel Senin pagi di Lapangan Raden Aria Yudhanegara pada Senin, 8 Juli 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid menyatakan akan segera mengajukan pensiun dini.

Hal itu dikatakan Maesyal Rasyid saat memimpin Apel Senin pagi di Lapangan Raden Aria Yudhanegara pada Senin, 8 Juli 2024.

"Dengan berbagai pertimbangan, dengan berbagai kondisi dan secara aturan, saya insyaallah segera akan mengajukan pensiun dini," ujar Maesyal Rasyid.

Dalam apel terakhir tersebut, Maesyal Rasyid berpesan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) terus berkarya dan menjadi teladan bagi masyarakat.

"Bantu Pj Bupati Andi Ony untuk menyelesaikan seluruh kegiatan dan pembangunan yang sedang dilaksanakan," ucapnya.

Maesyal Rasyid juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN Kabupaten Tangerang atas kerja sama dan dedikasi yang telah diberikan selama 41 tahun masa pengabdiannya. 

"Saya bangga kepada ASN Kabupaten Tangerang. Mohon maaf selama 41 tahun pengabdian, saya banyak kekhilafan dan kesalahan yang diperbuat. Kita harus tetap jaga dan pelihara Pemerintah Kabupaten Tangerang," pungkasnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill