Connect With Us

Ada Maulid Nabi, Sat Lantas Liburkan Layanan SIM Keliling di Kabupaten Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Senin, 16 September 2024 | 06:48

Ilustrasi pelayanan SIM. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pelayanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) keliling di Kabupaten Tangerang akan diliburkan pada Senin, 16 September 2024, untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. 

Informasi tersebut diumumkan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kabupaten Tangerang melalui akun media sosial resminya.

"Pelayanan Satpas libur," tulis akun @satlantastangkab dikutip Senin, 16 September 2024.

Libur pelayanan SIM ini dilakukan sesuai dengan Surat Keputusan Bersama 3 Menteri Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, dan Nomor 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional. 

Adapun bagi yang masa berlaku SIM-nya habis pada tanggal tersebut dapat melakukan perpanjangan pada keesokan harinya, yaitu Selasa, 17 September 2024.

Bagi pemegang SIM yang tidak memperpanjang pada tanggal yang telah diberikan, harus mengikuti prosedur penerbitan SIM baru. 

Pengumuman ini juga disertai imbauan kepada masyarakat untuk memanfaatkan layanan perpanjangan SIM pada hari-hari kerja lainnya.

Jika tidak diliburkan, layanan SIM keliling pada Senin biasanya dijadwalkan di Lobby Timur Mal Ciputra dan Pos Pol Kutabumi.

Berikut rincian jadwal SIM keliling di Kabupaten Tangerang selama sepekan.

Senin

- Lobi Timur Mall Ciputra, 07.00 - 15.00 WIB

- Pos Pol Kutabumi, 07.00 - 15.00 WIB

Selasa

- Lobi Timur Mall Ciputra, 07.00 - 15.00 WIB

- Pos Pol Kutabumi, 07.00 - 15.00 WIB

Rabu 

- Pos Pol Telaga Bestari, 07.00 - 15.00 WIB

- Lobi Timur Mall Ciputra, 07.00 - 15.00 WIB

Kamis

- Pos Pol Telaga Bestari, 07.00 - 15.00 WIB

- Lobi Timur Mall Ciputra, 07.00 - 15.00 WIB

Jumat 

- Nizaro Square Kids Villa Balaraja, 07.00 - 15.00 WIB

- Mitra 10 Bitung Jaya, 07.00 - 10.00 WIB

- Ramayana Cikupa, 10.00 - 15.00 WIB

Sabtu

- Pos Pol Telaga Bestari, 07.00 - 15.00 WIB

- Pasar Puri Samsat Ps. Kemis, 07.00 - 15.00 WIB

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

WISATA
D’Coloni Space Cipondoh, Tempat Nongkrong Super Cozy dengan Live Musik

D’Coloni Space Cipondoh, Tempat Nongkrong Super Cozy dengan Live Musik

Senin, 28 April 2025 | 21:49

Jika bicara spot nongkrong super cozy yang wajib dikunjungi di Kota Tangerang, D’Coloni Space Cipondoh bisa jadi rekomendasi.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill