Connect With Us

Polisi Masih Cocokkan Potongan Kepala dan Tubuh Mayat Wanita Asal Binong Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 31 Oktober 2024 | 11:28

Ilustrasi mayat. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Potongan kepala yang diduga milik seorang wanita asal Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang tengah diperiksa lebih lanjut oleh pihak kepolisian. 

Diketahui, Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati menerima dua potongan tubuh terpisah yang diduga berkaitan dengan kasus pembunuhan.

Kepala RS Polri Kramat Jati Brigjen Pol Prima Heru Yulihartono mengatakan, tim forensik akan melakukan pemeriksaan mendalam melalui autopsi dan tes DNA untuk memastikan apakah potongan kepala dan badan tersebut berasal dari satu orang. 

"Kita akan melakukan autopsi, pemeriksaan dalam, juga akan melakukan pemeriksaan DNA untuk mencocokan apakah kepala dan badan itu satu orang atau bukan," ujar Prima dalam keterangannya dikutip, Kamis, 31 Oktober 2024.

Dijelaskan Prima, potongan tubuh tersebut diterima dalam dua tahap, yakni bagian badan pada Selasa, 29 Oktober 2024 dan potongan kepala baru tiba pada Rabu dini hari, 30 Oktober 2024. 

Prima menjelaskan, proses identifikasi secara ilmiah melalui penncocokkan data antemortem dan postmortem masih berlangsung, sehingga tim belum dapat memastikan detail .

Seperti diketahui, jasad wanita ini ditemukan mengambang tanpa kepala dalam sebuah kantong besar di kawasan danau Muara Baru, Jakarta Utara. 

Polisi mengidentifikasi korban sebagai SH, seorang ibu rumah tangga berusia 40 tahun yang tinggal di Jalan Babakan, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

Sebelum ditemukan tewas, korban sempat berpamitan kepada keluarga untuk berangkat kerja ke Jakarta pada Minggu 27 Oktober 2024, lalu.

"Awalnya dia tidak cerita, hanya berpamitan mau berangkat kerja. Tiba-tiba dengar kabar duka dari pihak Kepolisian, kami sekeluarga kaget," kata Zulfikri, adik ipar korban.

NASIONAL
Dinilai Kualitas Tenaga Kerja Rendah, 1 Juta Sarjana Menganggur di Indonesia

Dinilai Kualitas Tenaga Kerja Rendah, 1 Juta Sarjana Menganggur di Indonesia

Kamis, 3 Juli 2025 | 10:29

Jumlah pengangguran lulusan sarjana di Indonesia menembus angka 1,01 juta orang. Data ini disampaikan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan Yassierli dalam Kajian Tengah Tahun (KTT) INDEF 2025 yang digelar secara virtual, Rabu, 2 Juli 2025.

OPINI
Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Senin, 30 Juni 2025 | 15:57

Dalam banyak laporan pembangunan, kemiskinan sering digambarkan melalui statistik: angka pengangguran, persentase penduduk miskin, dan garis kemiskinan.

KAB. TANGERANG
PLN UP3 Teluk Naga Siagakan Listrik di Masjid Selama Bulan Muharram

PLN UP3 Teluk Naga Siagakan Listrik di Masjid Selama Bulan Muharram

Kamis, 3 Juli 2025 | 09:51

Memasuki Bulan Muharram, PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Teluk Naga melakukan siaga kelistrikan di rumah ibadah, termasuk Masjid Kasepuhan Tangerang Raya yang menjadi pusat kegiatan keagamaan di wilayahnya.

HIBURAN
Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Minggu, 29 Juni 2025 | 21:21

Isi liburan anak dengan edukasi menarik, hotel mewah di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, akan menghadirkan kegiatan menarik 'Champions of The Future: A Journey from Trash to Treasure', pada 5 Juli mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill