Connect With Us

Truk Damkar Terguling di Gading Serpong Gegara Hindari Mobil Potong Jalur

Yanto | Kamis, 19 Desember 2024 | 16:43

Truk damkar Paramount Serpong terguling akibat hindari mobil potong jalur di Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, Rabu 18 Desember 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit truk pemadam kebakaran milik pengembang Paramount Serpong yang terbalik di Jalan Gading Serpong Boulevard, Curug Sangereng, Kecamatan Kepala Dua, Kabupaten Tangerang, disebabkan menghindari kendaraan lain.

Amir Mahmud, Koman Regu (Danru) Damkar Paramount Serpong menjelaskan awalnya mobil damkar tersebut melaju dengan kecepatan tinggi untuk membantu memadamkan api di kawasan Gading Sepong.

Namun naas, di tengah perjalanan mobil yang dikerahkan mengalami kecelakaan.

"Ada satu unit mobil pribadi memotong jalan, petugas langsung banting setir untuk menghindari kecelakaan lalu lintas. Namun truk kita terbalik," katanya, Amir Kamis 19 Desember 2024.

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Rabu 18 Desember pukul 07.30 WIB. Petugas baru memperoleh informasi mengenai kebakaran itu pada pukul 08.00 WIB.

Selanjutnya, armada damkar yang berangkat dari Kantor Damkar Paramount Land butuh waktu hampir 30 menit untuk tiba ke lokasi.

"Pada waktu kejadian, petugas atau personil di truk ada enam orang, dalam peristiwa tersebut para petugas langsung meloncat untuk menyelamatkan diri dari kecelakaan lalu lintas," ujarnya.

Menurut Amir, peristiwa ini sangat disayangkan. Mobil damkar yang seharusnya menjadi prioritas di jalan raya, namun ada yang menghalanginya hingga mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

"Padahal sirene dan toa sudah kami bunyikan. Kendaraan lain sudah menepi namun satu unit kendaraan berwarna hitam motong jalur seperti orang tidak berdosa, ditambah sopir yang memotong jalur memakai headset," tegasnya.

Dirinya menghimbau kendaraan lain untuk kedepannya harus memberikan prioritas kepada mobil pemadam kebakaran.

"Harapan saya kedepannya para pengendara lain bisa memberikan prioritas lagi, jangan sampai terjadi seperti ini lagi," imbuhnya.

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill