Connect With Us

Nelayan di Pakuhaji Tangerang Diedukasi Cara Perbaiki Mesin Kapal Agar Lebih Awet

Yanto | Minggu, 9 Februari 2025 | 16:14

Sejumlah nelayan di Pakuhaji, Kabupaten Tangerang mengikuti pelatihan perbaikan mesin kapal, Minggu 9 Februari 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Dalam upaya meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam merawat mesin kapal, SHARK merek produk diesel lokal untuk kapal, memberikan pelatihan kepada para nelayan di Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. Minggu 09 Febuari 2025.

Bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Balai Besar Penangkapan Ikan (BBPI) Semarang, pelatihan ini digelar di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Ikan Cituis, Kelurahan Surya Bahari, Kecamatan Pakuhaji.

Kegiatan pelatihan perawatan mesin dihadiri oleh 30 perwakilan nelayan dari berbagai wilayah sekitar Pakuhaji.

Melalui pelatihan ini, peserta diberikan edukasi mengenai cara perawatan mesin kapal agar lebih awet dan efisien, sehingga dapat meningkatkan keselamatan dan produktivitas saat melaut.

“Kami berharap dengan adanya bimbingan teknis ini, nelayan dapat lebih memahami cara merawat dan mengoptimalkan penggunaan mesin kapal mereka, sehingga dapat mengurangi risiko kerusakan, serta meningkatkan hasil tangkapan,” ujar Rudy, government project manager SHARK.

Sebagai produk lokal berkualitas yang berlokasi di Jatiuwung, Kota Tangerang ini, SHARK berkomitmen untuk terus mendukung keberlanjutan sektor perikanan Indonesia melalui inovasi dan edukasi bagi para nelayan.  

"Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata sinergi antara dunia usaha, pemerintah, dan masyarakat dalam memperkuat industri perikanan Indonesia," tutup Rudy.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill