Connect With Us

Dibantu Nelayan, KKP dan Pemprov Banten Kebut Pembongkaran Sisa Pagar Laut Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 18 April 2025 | 19:50

Pembongkaran sisa pagar laut sepanjang 1 kilometer di Desa Kohod, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Jumat 18 April 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pembongkaran sisa pagar laut masih terus dilakukan di Desa Kohod, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Jumat 18 April 2025.

Pembongkaran dilakukan sejak Kamis, 17 April 2025, oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP).

Dalam kegiatan ini, pemerintah mendapat dukungan nelayan dan kapal-kapalnya yang tergabung dalam HNSI Kabupaten Tangerang yang membantu proses pengumpulan bambu pada tempat yang sesuai, sehingga tidak menjadi sampah di laut.

Sementara untuk mempercepat proses pencabutan pagar laut sepanjang 1 kilometer ini, Pemprov Banten mengerahkan alat berat berupa excavator dengan ponton-nya.

Hal ini untuk mengatasi kendala pencabutan sisa-sisa pagar laut yang sangat kuat dan cukup sulit untuk dicabut secara manual oleh tangan manusia. Sarana pendukung lainnya berupa Kapal Patroli Latemeria, 3 rubber boat dan 5 perahu nelayan.

Adapun KKP mendukung operasional dan menyiapkan 2 unit speedboat dan Sea Rider, serta personel baik dari pusat maupun Pangkalan PSDKP Jakarta.

KAB. TANGERANG
2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

Senin, 17 November 2025 | 17:47

Kebakaran hebat melanda Rumah Makan Sunda Tenong dan Rumah Makan Beda Selera di Pujasera Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin, 17 November 2025, pagi.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill