Connect With Us

Bupati Tangerang Cek Bayi Nangis Darah

| Rabu, 16 November 2011 | 20:20

Andri Riyanto alias Bang Keling bersama istri dan putera keduanya Muhamad Rehan. (tangerangnews / dira)

TANGERANG-Bupati Tangerang Ismet Iskandar mengjenguk bayi yang jika menangis mengeluarkan darah yakni Muhammad Rehan yang berumur 28 hari.  

Ismet Iskandar melakukan sidak ke Kecamatan Cikupa, khusus untuk menanyakan masalah bayi menangis mengeluarkan darah tersebut kepada Camat Cikupa Yusuf Herawan untuk melihat langsung keadaan bayi tersebut, untuk mengetahui kondisi terbaru Rabu (16/11/2011).
 
Bupati Tangerang  Ismet Iskandar mengatakan,  Pemkab Tangerang sudah melakukan bantuan kepada bayi tersebut.  Baik dari transportasi menuju rumah sakit, pengobatan, pengecekan kondisi fisik bayi, sampai dengan nanti tahap penyembuhan.

“Saya sangat perhatian terhadap kondisi seperti ini, saya akan perintahkan jajaran Pemerintahan kabupaten Tangerang untuk menangani dengan cepat dan tanggap apabila ada hal seperti ini lagi,” ujar Bupati.
 
Ismet juga mengatakan, untuk kondisi bayi secara umum kini sudah sehat. “ Hanya saja memang ada infeksi di sekitar kelopak mata,” ujarnya.

Camat Cikupa, Yusuf Hermawan dalam kunjungan ke rumah bayi ini menjelaskan, bayi ini sekarang sudah dalam kondisi sehat hal ini terbukti dengan adanya kenaikan berat badan pada bayi tersebut yang pertama kali berat badannya 2,8 Kg sekarang sudah mencapai 3,5 Kg berarti ada kenaikan sebanyak 7 ons.

“Kalau ada apa-apa ibu segera laporkan ke Kecamatan Cikupa, dan biaya keseluruhan untuk perawatan bayi ini sampai dengan sembuh di tanggung oleh Pemkab Kabupaten Tangerang,” jelasnya. (DRA)

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill