Connect With Us

Pergerakan Armada Sampah di Kota Tangerang Terlacak Aplikasi

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 6 Oktober 2016 | 17:00

Ilustrasi Teknologi (Istimewa / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com-Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Tangerang akan mengembangkan sistem online pengelolaan sampah terpadu melalui aplikasi yang dibangun.

Kepala DKP Kota Tangerang Ivan Yudianto mengatakan, aplikasi sistem online yang dikembangkan yakni ‘Silacak’ yang merupakan sistem untuk mengelola informasi pergerakan armada pengangkut sampah.

"Selain itu, aplikasi ini juga sebagai alat kontrol proses penimbangan sampah di TPA Rawakucing secara Near-Real Time," katanya, Kamis (6/10/2016).

Silacak juga akan dikembangkan menjadi pusat kontrol pengelolaan sampah Kota Tangerang yang menampilkan seluruh informasi pengelolaan sampah diantaranya armada, pengelola sampah dan jumlah sampah terserap atau tereduksi setiap hari.

"Silacak terintegrasi dengan Sitimbang untuk mengambil data penimbangan sampah dan Sistem Informasi Tenaga Harian Lepas seperti data supir dan kernet," paparnya.

Sementara itu, aplikasi lainnya yang ada dan terus dikembangkan yakni Sistem Informasi Tenaga Harian Lepas (SITHL) untuk mengolah data tenaga harian lepas diantaranya supir, kernet, tenaga pemelihara taman, tenaga kebersihan dan lainnya.

"Sistem ini menjadi basis utama sistem lainnya yang dikembangkan oleh Dinas Kebersihan dan Pertamanan dalam menyediakan data THL," jelas Ivan.

Sementara untuk Sitimbang merupakan sistem utama dalam proses penimbangan sampah melalui jembatan timbang di TPA Rawakucing.

Sistem ini berjalan offline. Namun terdapat proses yang berjalan di backgorund untuk mengirimkan data hasil timbangan lengkap dengan detail data lainnya terkait Silacak.

"Kita terus mengintegrasikan aplikasi yang ada untuk menyediakan data mengenai pengolahan sampah dan kebersihan serta penataan taman," ujarnya

KOTA TANGERANG
Hardiknas, Kota Tangerang Telah Gratiskan Sekolah hingga Beasiswa sampai Perguruan Tinggi

Hardiknas, Kota Tangerang Telah Gratiskan Sekolah hingga Beasiswa sampai Perguruan Tinggi

Kamis, 2 Mei 2024 | 21:47

Di Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang terus mendorong inovasi dalam pembelajaran dan memastikan agar setiap anak di Kota Tangerang, berhak mendapatkan akses pendidikan yang layak.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill