Connect With Us

Mau Berangkat Kerja, Maman Tewas di depan Kantor AirNav Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 28 September 2017 | 18:00

kecelakaan di jalan Bandara Soekarno Hatta hingga menewaskan pengendara sepeda motor, Kamis (28/09/2017). (@TangerangNews2017 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Maman seorang pengendara sepeda motor Yamaha Vega bernopol B-6398-UJT tewas terlindas truk bermuatan pasir di depan kantor AirNav, dekat Perumahan PT Angkasa Pura II pada Kamis (28/09/2017) pagi.

Ketika itu korban sedang membonceng Wati. Menurut Kapolsek Neglasari, Kota Tangerang, Kompol Ubaidillah, Maman kehilangan kendali saat akan menyalip truk tersebut.

"Maman dan saudarinya Wati mau berangkat kerja ke wilayah Salembaran Kosambi Kabupaten Tangerang. Saat akan menyalip, dia oleng dan terindas truk," katanya melalui pesan singkatnya. BACA JUGA : Hendra Tewas di Danau Golf Bandara Soekarno-Hatta

kecelakaan

Polisi beserta warga sekitar mengevakuasi jasad maman korban kecelakaan, Kamis (28/09/2017).

Peristiwa tersebut terjadi pukul 06.30 WIB. Saat itu Maman sedang memacu kendaraannya dari arah AirNav menuju ke Batuceper. Selanjutnya, sepeda motor ingin menyalip lewat sebelah kiri truk bernopol B-9598-CD. BACA JUGA : Hindari Tabrakan dengan Angkot, Inda Tewas Terlindas Tronton di Legok

"Tidak berhasil nyalip, dia kena pembatas jalan , hilang keseimbangan dan terpental kejalan kemudian ditabrak oleh truck tersebut," ucap Kapolsek Neglasari.

Maman tewas ditempat, sedangkan saudarinya Wati mengalami patah tulang kaki sebelah kanan.Selanjutnya kedua korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang.(DBI)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

KOTA TANGERANG
Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Kamis, 8 Januari 2026 | 18:08

Aksi dua spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial ES, 21, dan SM, 25, di wilayah Larangan, Kota Tangerang menjadi yang terakhir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill