Connect With Us

Pangdam Jaya: TNI yang Berpolitik Harus Dihukum

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 15 Desember 2017 | 16:00

Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi bersama Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah pada peringatan Hari Juang Kartika ke-72 yang di helat di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Jumat (15/12/2017). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang tahun politik, komitmen dan netralitas TNI harus terjaga untuk tidak terlibat dalam berpolitik. Jika amanat tersebut diciderai, hukuman harus dijatuhkan.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi, dalam sambutannya pada peringatan Hari Juang Kartika ke-72 yang di helat di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Jumat (15/12/2017).

Dia mengungkapkan, kalau TNI jangan sampai di kuasai oleh politik, dan TNI pun sudah memiliki komitmen untuk tidak terlibat dalam politik.

"TNI harus netral, tidak boleh terlibat maupun melibatkan diri untuk berpolitik. Karena kalian telah membuat komitmen untuk tidak melakukan itu," ucapnya di hadapan ratusan prajurit TNI AD.

Menurutnya, hal itu menjadi amanat bagi para TNI, jika suatu komitmen tidak diimplementasikan, maka hukum yang akan bertindak. "Hukuman harus dijalankan untuk yang menciderai amanat," ungkapnya.

BACA JUGA :

Lanjut Jaswandi, tugas pokok dan fungsi seorang TNI adalah selalu melindungi masyarakat dalam bersinergi dengan pemerintah dan rakyat untuk menciptakan Indonesia yang aman.

"Percaya TNI AD mempunyai tekad agar selalu melindungi masyarakat. Dan TNI juga memiliki komitmen untuk membantu tugas pemerintah," paparnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill