Connect With Us

Cekcok dengan Kekasih, Wanita Ini Nyaris Bunuh Diri di JPO Mall Bale Kota

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 28 Maret 2018 | 17:00

Seorang wanita ingin melakukan aksi bunuh diri di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Mall Bale Kota Tangerang, Rabu (28/3/2018). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sepasang kekasih di Tangerang ini terlibat cekcok hingga sang perempuan nekat ingin mengakhiri hidupnya di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Mall Bale Kota Tangerang, Rabu (28/3/2018).

Saksi mata seorang Driver ojek online, Hendrik, 30, yang sedang mangkal di lokasi tersebut mengungkapkan, sepasang kekasih yang belum diketahui identitasnya itu terlihat saling beradu argumentasi.

Hendrik pun tak mengetahui detail mengenai penyebab keduanya cekcok. "Yang saya tahu dia berdua lagi berantem. Tiba-tiba dia (wanita) naik ke teralis (JPO) ini nih sudah ada setengah jam lamanya," kata Hendrik.

BACA JUGA:


Insiden yang terjadi sekitar pukul 11.30 WIB ini sempat membuat heboh masyarakat dan pengguna jalan yang melintas. Sebab, perempuan tersebut nekat ingin lompat dari JPO.

Rayuan permohonan pun dilakukan oleh sang pria untuk membujuk kekasihnya itu turun dari atas pagar JPO.

Sementara masyarakat yang berkumpul tak berbuat banyak. Mereka hanya melihat insiden ini dari bawah JPO.

"Terus cowoknya dan security sempat ngebujuk juga pas si cewek masih ada di teralis," ucap Hendrik.



Berselang beberapa menit, sang wanita pun terbujuk hingga akhirnya ia turun dari atas besi JPO.

"Setelah dibujuk, wanitanya mau turun. Dia berdua juga langsung dibawa tapi sama mobil polisi," ungkap Hendrik.

Kapolsek Tangerang Kompol Ewo Samono ketika dimintai keterangannya, mengungkapkan bahwa dirinya tak mengetahui insiden ini meskipun sempat mendatangi tempat kejadian itu.

"Saya nggak ketemu sama yang mau bunuh diri. Tadi memang ada tapi sudah dibawa sama polisi. Nggak tahu polisi mana, tahu-tahu saya kesana sudah nggak ada," jelasnya.(RAZ/RGI)

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

TANGSEL
Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Selasa, 18 November 2025 | 21:23

Banjir melanda permukiman warga sekitar TPA Cipeucang, Kampung Nambo, Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, akibat longsoran sampah saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Selasa 19 November 2025.

BANTEN
Modern Cikande Gelar Cek Kesehatan Gratis Bagi Warga Terdampak Radioaktif Cesium-137

Modern Cikande Gelar Cek Kesehatan Gratis Bagi Warga Terdampak Radioaktif Cesium-137

Selasa, 18 November 2025 | 22:55

PT Modern Industrial Estat, pengembang kawasan Modern Cikande Industrial Estate, mengadakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga di Kecamatan Cikande dan Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, Selasa, 18 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill