Connect With Us

Enam Polisi Datang, Kakek di Tangerang Nekat Gantung Diri

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 13 April 2018 | 11:00

Petugas Kepolisian mendatangi TKP peristiwa seorang pria paruh baya yang gantung diri di Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Jumat (13/4/2018). (@TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi)


TANGERANGNEWS.com-Seorang pria paruh baya bernama Bonggali Sagala, 60, warga Komplek LP Wanita RT01/04, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri, Jumat (13/4/2018).

Korban ditemukan dalam keadaan tergantung di atas pohon dengan cara menggunakan sarung yang diikatkan ke lehernya.

Polisi menduga korban mengakhiri hidupnya karena frustasi sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh.

Kapolsek Tangerang Kompol Ewo Samono menerangkan, warga sekitar yang pertama kali menemukan korban dengan kondisi mengenaskan di Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

"Benar bahwa pada hari Jumat 13 April 2018 pukul 07.15 WIB ditemukan mayat gantung diri seorang laki- laki," ujarnya.

Ada enam petugas kepolisian yang melakukan olah tempat kejadian perkara. Jenazah korban pun langsung di bawa ke RSUD Tangerang.

"Korban meninggal dunia diduga karena depresi.Tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan juga," kata Ewo.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill