Connect With Us

Polisi Buru Pencuri Brankas Koperasi Perumnas

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 11 Oktober 2018 | 18:00

Koperasi Putera Makmur Tangerang (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Polisi memburu kawanan pencuri yang menggondol brankas berisi barang berharga milik Koperasi Putera Makmur Tangerang di Perumnas, Jalan Cemara Raya No 46 C, Karawaci, Kota Tangerang.

"Tadi siang kami mendapat laporan bahwa di Karawaci ada satu ruko yang sehari-hari memang terjadi simpan pinjam kredit.Tadi dibongkar ada beberapa yang diambil barangnya," ujar Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan, Kamis (11/10/2018).

Harry mengatakan brankas berisi dokumen-dokumen penting seperti BPKB dan lain sebagainya raib digasak kawanan pencuri.

"Kalau kerugian materi uang tidak banyak, hanya memang ada barang berharga diantaranya BPKB dibawa kabur, karena dibongkar dan brankasnya dibawa kabur orang tidak dikenal," jelasnya.

Menurut Harry, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengumpulkan fakta-fakta kasus pencurian yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB tersebut. Ia juga belum dapat menyebutkan jumlah dan ciri-ciri pelaku.

"Sekarang tim lagi di lapangan dalam proses penyidikan. Indikasi pelaku masih kita dalami karena ada beberapa petunjuk keterangan saksi dan juga kita sedang mencari apakah disekitar situ ada CCTV yang merekam pelaku," tandasnya.(MRI/RGI)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Kamis, 22 Januari 2026 | 11:27

Insiden keributan antar pengendara terjadi di ruas tol dari arah Kebon Jeruk menuju Gading Serpong saat kondisi hujan. Peristiwa tersebut berakhir dengan dugaan pemukulan yang menyebabkan salah satu pengendara mengalami luka.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill