Connect With Us

Truk Tabrak Lari Pemotor Hingga Tewas di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 28 Juni 2019 | 13:07

Tampak rusak berat kondisi motor Ruslani, 39, yang tewas dalam kecelakaan di Jalan Raya Jenderal Sudirman, tepatnya di depan pabrik Kumatex, Cikokol, Kota Tangerang, Jumat (28/6/2019) pagi. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Jenderal Sudirman, tepatnya di depan pabrik Kumatex, Cikokol, Kota Tangerang, Jumat (28/6/2019) pagi. Seorang pemotor tewas mengenaskan akibat ditabrak satu unit truk.

Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Isa Ansori mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.15 WIB.

"Ya tabrak lari, kecelakaan melibatkan kendaraan truk dengan sepeda motor," jelas Isa kepada TangerangNews.

Isa menuturkan, kecelakaan berawal saat truk tak dikenal melaju dari Tanah Tinggi menuju Serpong.

Baca Juga :

Sesampainya di depan pabrik Kumatex, truk tersebut kemudian membentur pemotor Honda bernopol B-6540-EXG.

"Jadi truk tak dikenal membentur sepeda motor yang dikendarai korban," katanya.

Pemotor diketahui bernama Ruslani, 39, warga Desa Sudaraton RT 2/4, Tegal, Jawa Tengah.

Korban pun meninggal dunia akibat luka-luka. Sementara sepeda motor korban tampak ringsek akibat terseret truk.

"Akibat kecelakaan tersebut pengendara motor meninggal dunia. Selanjutnya kendaraan tak dikenal melarikan diri ke arah Serpong," ucapnya.

Polisi saat ini masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi. Polisi juga tengah mengejar sopir truk yang melarikan diri itu.

"Truk sedang dalam pencarian," tukasnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Matera Signature Hunian Mewah Terbaru di Gading Serpong Diresmikan 

Matera Signature Hunian Mewah Terbaru di Gading Serpong Diresmikan 

Selasa, 14 Oktober 2025 | 09:14

Paramount Land meluncurkan hunian mewah berkonsep The Ultimate Luxury Living di kawasan selatan Gading Serpong, Matera Signature.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BISNIS
BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

Rabu, 1 Oktober 2025 | 23:36

Sembilan nasabah perempuan dari Sentra Cilongok 6 New di Desa Daon, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, dikejutkan dengan kabar bahagia, mereka mendapatkan hadiah umrah gratis dari Bank BTPN Syariah.

MANCANEGARA
Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Selasa, 14 Oktober 2025 | 14:11

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump resmi menandatangani dokumen perjanjian gencatan senjata Gaza dalam pertemuan puncak di Sharm el-Sheikh, Mesir, Senin, 13 Oktober 2025, waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill