Connect With Us

Truk Bermuatan Besi Kecelakaan di Batuceper, 1 Wanita & Anak Tewas

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 25 September 2019 | 17:01

Terjadi kecelakaan truk di Jalan Daan Mogot, Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (25/9/2019) hingga menewaskan pengendara motor. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan truk terjadi di Jalan Daan Mogot, Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (25/9/2019).

Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB itu mengakibatkan seorang ibu dan seorang anak tewas di lokasi kejadian.

Menurut warga Batuceper, Robert, peristiwa berawal saat truk bermuatan kerangka besi bangunan itu mengalami oleng ketika melintas di Jalan Daan Mogot tepat di jembatan Batuceper.

Tampak mobil truk yang mengalami kecelakaan hingga menewaskan pengendara motor di Jalan Daan Mogot, Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (25/9/2019).

"Mobil truknya oleng, menanjak ke trotoar sebelah kiri," ujarnya kepada TangerangNews.

Terjadi kecelakaan truk di Jalan Daan Mogot, Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (25/9/2019) hingga menewaskan pengendara motor.

Robert menuturkan, akibat oleng, muatan kerangka besi bangunan yang diangkut truk bernopol B-9189-EZ terjatuh dan meniban sejumlah kendaraan yang turut melintas.

"Muatan besinya mengenai mobil dan meniban motor," katanya.

Baca Juga :

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan itu mengakibat seorang ibu dan seorang anak meninggal di lokasi kejadian. Sementara sejumlah korban lainnya mengalami luka-luka.

Terjadi kecelakaan truk di Jalan Daan Mogot, Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (25/9/2019) hingga menewaskan pengendara motor.

"Yang saya tahu korbannya lima. Tiga laki dewasa, satu ibu dan satu anak kecil," ungkapnya.

Para korban luka telah dibawa ke rumah sakit terdekat. Sedangkan korban meninggal dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang.

Hingga kini, para petugas gabungan dari kepolisian, BPBD dan Dishub tengah mengevakuasi kerangka besi-besi proyek bangunan dan motor yang tertiban.(RMI/HRU)

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill