Connect With Us

Hari Perdana KKN, Mahasiswa UMT Tanam Pohon di Karang Sari

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 24 Januari 2020 | 16:05

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) saat memberikan tanaman pohon di Kelurahan Karang Sari, Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (24/1/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Hari perdana melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN), mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) langsung melakukan aksi penanaman pohon di Kelurahan Karang Sari, Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (24/1/2020).

Selain menanam pohon sebagai bentuk kampanye lingkungan hidup, para peserta KKN tersebut mengikuti musyarawah perencanaan pembangunan (musrenbang) untuk menyeleraskan program kerjanya. 

Ketua KKN UMT Kelurahan Karang Sari, Rizki Syahrul mengatakan aksi tersebut sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat untuk mengkampanyekan gerakan lingkungan bersih.

"Tanaman sebagai bentuk sedekah oksigen kepada bumi, juga kampanyekan masalah lingkungan bersih. Apalagi saat ini sedang musim hujan, sehingga harus kualitas lingkungan harus benar-benar dijaga" ujarnya. 

Rizki menuturkan selama momen KKN di Karang Sari, para mahasiswa turut mendorong Pemerintah Kota Tangerang untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat demi terbentuknya kampung tematik. 

"Kehadiran kami di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan solusi. Semoga bermanfaat," katanya. 

Lurah Karang Sari Iwan Mulyawan mengatakan pihaknya saat ini sedang mendorong program pemberdayaan masyarakat bagi warganya. 

Iwan menjelaskan, para peserta KKN akan difokuskan untuk membantu perencanaan pembangunan wilayah serta pemberdayaan warga setempat di lima lingkungan RW. 

"Di sini sudah terbentuk beberapa kampung tematik. Kami ingin kehadiran mahasiswa KKN ini membantu warga untuk meningkatkan kesejahteraannya melalui pemberdayaan," pungkasnya.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill