Connect With Us

Koperasi Relawan Insan Semesta PMI Tangerang Diponten Sehat

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 6 Maret 2020 | 17:59

PMI Kota Tangerang menggelar kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) untuk tahun buku 2019 yang digelar di halaman koperasi PMI Kota Tangerang, Jumat (6/3/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Koperasi Relawan Insan Semesta PMI Kota Tangerang akan terus berupaya meningkatkan kualitas angota-anggotanya. 

Hal itu terungkap dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT)  untuk tahun buku 2019 yang digelar di halaman koperasi PMI Kota Tangerang, Jumat (6/3/2020). 

Dalam sambutannya, Ketua Koperasi Insan Semesta PMI Kota Tangerang TB Hudaibi menyampaikan terus berupaya melaksanakan RAT tepat waktu sesuai Undang-undang No 25/1992 tentang Perkoperasian. 

"Kami terus berupaya meningkatkan tarap peningkatan anggota supaya koperasi kami terus berkembang bertarap nasional dan juga kami terus menambahkan anggota-anggota koperasi setiap tahunnya,” jelasnya.

“Pengurus koperasi wajib menyampaikan pertanggung jawaban kepada anggota untuk menunjukkan kualitas koperasi, karena RAT adalah tolak ukur kinerja pengurus dan evaluasi koperasi itu sendiri,” imbuhnya. 

Sementara Kasi Kelembagaan dan Pengawasan Dinas Perindagkop UKM Kota Tangerang Neni mengatakan dengan adanya rapat anggota ini pelaporan kegiatan Koperasi PMI Kota Tangerang masuk kategori yang sehat karena dilaporkan secara tepat waktu, baik dan lengkap.

“Kami berharap koperasi bisa merangkul para ukm-ukm yang sekitar koperasi menjadikan anggota koperasi sebagai anggota luar biasa supaya tidak direkrut oleh bank keliling karena supaya meningkatkan ukm-ukm sekitar,” katanya.

“Kami juga berharap koperasi relawan insan semesta bisa berhasil dan sukses karena sudah tujuh tahun bisa melaksanakan koperasi secara mandiri,” pungkasnya.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Minggu, 2 November 2025 | 16:21

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menjamin, gaji aparatur sipil negara (ASN) tidak akan terkena imbas pemangkasan dana transfer ke daerah (TKD) pada tahun anggaran 2026.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill