Connect With Us

TPU Selapajang Tangerang Jadi Pemakaman Khusus Kasus Corona

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 8 April 2020 | 17:07

Petugas pelayanan pemakaman di TPU Selapajang Jaya dilengkapi alat pelindung diri saat proses pemakaman jenazah korban COVID-19, Rabu (8/4/2020). (@TangerangNews / Pemkot Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Tempat Pemakaman Umum (TPU) Selapajang Jaya di Neglasari, Kota Tangerang dijadikan sebagai tempat pemakaman khusus jenazah korban COVID-19. 

Sekretaris Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Tangerang, Widi Hastuti, mengeklaim telah memberikan penyuluhan kepada perwakilan warga yang bermukim di sekitar TPU Selapajang Jaya.

Pemahaman tentang tidak tersebarnya virus Corona dari jenazah yang sudah dimakamkan tersebut agar tidak terjadi penolakan warga. 

"Penyuluhan dilakukan agar mereka tidak khawatir dengan hadirnya pemakaman jenazah COVID-19 di wilayahnya," ujar Widi, Rabu (8/4/2020). 

Khusus untuk pegawai pelayanan pemakaman di TPU Selapajang Jaya, Pemkot Tangerang telah menyediakan Alat Pelindung Diri (APD) 

"Jadi saat mereka menerima jenazah dari rumah sakit, para petugas yang menguburkan sudah siap dengan baju APD tersebut, sehingga meminimalis penyebaran virus Corona kepada petugas," katanya. 

Adapun untuk lahan yang disediakan oleh Pemkot Tangerang, sekitar 200 meter yang berada di Blok D untuk umat muslim dan Blok B untuk umat non muslim. (RMI/RAC)

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KAB. TANGERANG
Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 21:06

Seorang Komika Mega Salsabilah mengaku tidak takut untuk terus mengkritik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang soal kebijakan - kebijakan yang dirasa janggal.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill