Connect With Us

10 Jam Terbakar, Begini Situasi Terkini Pabrik Cat di Jatiuwung

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 17 Juni 2020 | 12:41

Wakil Kapolres Metro Tangerang Kota AKBP Yudhistira Midyahwan saat memberikan keterangan terkait kebakaran pabrik cat PT Kansai Prakarsa Coatings di Jalan Gajah Tunggal No 3, Jatiuwung, Kota Tangerang pada Rabu (17/06/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Kebakaran hebat melanda pabrik cat PT Kansai Prakarsa Coatings di Jalan Gajah Tunggal No 3, Jatiuwung, Kota Tangerang pada Rabu (17/06/2020).

Api yang berkobar selama sekitar 10 jam dari kejadian sejak 01.00 sampai 11.00 WIB tersebut akhirnya berhasil dipadamkan petugas damkar. 

"Saat ini masih dilakukan pendinginan," ujar Kamaluddin Azizi, Kasubag TU UPT Damkar Periuk BPBD Kota Tangerang. 

Dia mengatakan para petugas BPBD saat ini masih melakukan proses pendinginan. Adapun pemicu kebakaran diduga karena arus pendek. 

"Berita sementara disebabkan arus pendek," ungkapnya. 

Wakil Kapolres Metro Tangerang Kota AKBP Yudhistira Midyahwan menyebut saat kebakaran berlangsung api yang berkobar bisa dilokalisir petugas. Sehingga, api tidak merembet ke pabrik lain maupun pemukiman warga. 

"Api bisa dilokalisir, tidak merembet ke area lain," katanya. 

Dia menambahkan saat ini petugas kepolisian masih menunggu proses pendinginan selesai untuk menyelidiki pemicu pasti peristiwa tersebut maupun jumlah kerugian hingga korban. 

"Untuk korban belum ada laporan dan kerugian juga, karena masih pendinginan," pungkasnya.(RMI/HRU)

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill