Connect With Us

13 Tahun Rumah Ini Berdiri di Tengah Jalan Tangerang, Akhirnya Bakal Digusur

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 3 Juli 2020 | 11:24

Tampak rumah yang berada di tengah Jalan Maulana Hasanudin, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Satu unit rumah berdiri di tengah Jalan Maulana Hasanudin, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang. Pemkot Tangerang berencana mengeksekusi rumah yang sudah menghalangi jalan hampir 13 tahun lamanya ini. 

Kabid Tata Ruang Dinas PUPR Kota Tangerang Fahri Yudi mengatakan rumah tersebut rencananya dieksekusi untuk pelebaran jalan. Sebab, di jalan yang berdekatan dengan Stasiun Poris tersebut kerap dilanda kemacetan.

Sementara posisi rumah yang menjorok sendirian ke tengah jalan itu makin menambah ruwet saat lalu lintas sedang padat.

"Ya, rencana eksekusi pihak pemkot terus upayakan untuk kelancaran lalu lintas di Jalan Maulana Hasanudin," ujarnya saat dikonfirmasi TangerangNews, Jumat (3/7/2020).

Baca Juga :

 

Menurutnya, rencana eksekusi rumah itu masih terkendala status kepemilikannya. Sehingga, setelah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk warga yang mengeklaim pemilik rumah itu, Pemkot Tangerang menitipkan prosesnya melalui pengadilan. 

Adapun proses penitipan jalur ke pengadilan telah diajukan Pemkot Tangerang pada tahun ini.  Fahri mengatakan pihaknya masih menunggu keputusan dari pengadilan. 

"Jadi, apapun keputusan dari pengadilan akan kami laksanakan. Semoga prosesnya bisa cepat dan lancar," katanya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

BANTEN
Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:47

Gubernur Banten Andra Sony menyoroti perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) terhadap dunia Ketenagakerjaan, saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Mei 2025.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill