Connect With Us

Istri di Ciledug Ditusuk Suami Saat Salat

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 26 November 2020 | 15:13

Kapolsek Ciledug Kompol Wisnu Wardana saat di wawancarai awak media, Kota Tangerang, Kamis (26/11/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Polsek Ciledug berhasil mengidentifikasi pelaku penganiayaan terhadap Fitriya Ariyani, 40, warga Sudimara Selatan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang. 

Ternyata korban kritis akibat ditusuk oleh suaminya, J, 40, menggunakan benda tajam. Pihak Kepolisian juga tengah memburu pelaku. 

"Kami telah berhasil mengidentifikasi pelaku, diduga adalah suami dari korban. Saat ini anggota kami diback up Polres Metro Tangerang, sedang melakukan pengejaran," ujar Kapolsek Ciledug Kompol Wisnu Wardana, Kamis (26/11/2020). 

Kapolsek menerangkan, pelaku dan korban yang merupakan suami-istri ini kerap bertengkar. Keduanya juga sudah tidak lagi tinggal dalam satu atap.  

"Keterangan sementara dari saksi, tetangga dan anak korban. Pasutri ini sering bertengkar," jelas dia.  

Baca Juga :

Menurutnya, kejadian penganiayaan dan penusukan itu, terjadi pada Rabu (25/11/2020) dini hari. Saat itu, korban sedang melaksanakan Salat Tahajud. 

"Tragisnya, kejadian ini terjadi saat korban sedang salat malam. Sekitar pukul 03.00 WIB," terangnya. 

Saat ini, ibu dua anak itu sedang menjalani perawatan medis di RS Sari Asih, Ciledug. Polisi juga belum dapat memastikan luka tusuk yang dialami korban.

"Untuk kondisi luka belum dapat dipastikan, kami belum mendapat hasil visum," pungkasnya. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill