Connect With Us

Bosan dengan Jalan Rusak, Warga Neglasari Tangerang Aksi Kumpulkan Koin

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 13 Januari 2021 | 12:31

Warga saat menunjukan poster aspirasinya di Jalan Marsekal Suryadharma, Neglasari yang banyak lubang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Akses jalan yang menghubungkan Selapajang Raya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, menuju Bojong Renged, Teluknaga, Kabupaten Tangerang hingga saat ini kondisinya rusak parah.

 

Hal itu membuat warga setempat melakukan aksi pengumpulan koin untuk memperbaikinya secara mandiri.

 

Titik kerusakan berada di Jalan Marsekal Suryadharma, Neglasari hingga Jalan Bojong Renged, Teluknaga.

Koordinator aksi pengumpulan koin Andri Supriadi mengatakan, aksi ini merupakan rasa kepedulian terhadap rusaknya jalan di kawasan Selapajang Raya.

 

Kondisi ini sudah berlangsung selama satu tahun dan tidak ada perhatian dari dinas terkait.

 

"Sudah beberapa kali kami memberitahukan kepada Dinas PUPR Pemerintah Kota Tangerang. Namun katanya, ini jalan wewenang dari Pemerintah Propinsi Banten, dan sebaliknya pihak Pemda Provinsi malah bertolak mengatakan jalan ini masih wewenang Dinas PUPR Kota Tangerang,” ungkapnya, Selasa (12/1/2021) kemarin.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill