Connect With Us

Kue Leker Jajanan Legendaris Yang Nikmat

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 24 Januari 2021 | 22:23

Kue Leker. (@TangerangNews / Imam Khaerul Mutakin)

TANGERANGNEWS.com-Kue leker, jajanan yang satu ini adalah jajanan legendaris di era 90-an. Bagi generas itu pasti mengenal jajanan ini. 

Seperti diketahui keberadaan Kue Leker saat ini susah - susah gampang untuk di temukan. Biasanya para pedagang Kue Leker berkeliling. 

Pedagang saat menyiapkan Kue Leker.

Tapi ternyata masih terdapat pula pedagang Kue Leker yang menetap loh. 

Salah satunya dapat ditemukan di depan Jalan Parapat Raya tepatnya berada di depan SDN Parapat 1, Perumnas, Cibodas Baru, Cibodas, Kota Tangerang. 

Peminat jajanan ini tidak hanya anak–anak yang bersekolah. Masyarakat sekitar, dan banyak mahasiswa yang menyukai makanan Kue Leker ini. Bagi yang sudah kangen sama kue yang satu ini, harus tahu waktu jualannya ya. 

Pedagang saat menyiapkan Kue Leker.

"Saya mulai jualan jam 10 pagi, terus tutupnya sekitar jam 6 sore ", ujar Andi penjual Kue Leker di SDN Parapat 1, pada Kamis, (14/1/20) lalu. 

Penjual menjajakan dengan harga mulai dari Rp500 sampai Rp2.000. Murahkan, untuk bisa mendapatkan Kue Leker dengan berbagai varian rasa yang begitu nikmat itu. 

Pedagang saat menyiapkan Kue Leker.

"Saya meneruskan usaha kakak saya bang di sini, dulu kakak saya sewaktu sebelum pandemi berjualan di sini terus, jadi sekarang saya berjualan di sini", tutupnya. (RED/RAC)

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill