Connect With Us

Maret 2022, Pembangunan Banten Internasional Stadium Ditarget Selesai

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 14 Januari 2022 | 16:11

Wagub Banten Andika Hazrumy meninjau progres pembangunan Banten Internasional Stadium (BIS), Kamis 12 Januari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Progres pembangunan Banten Internasional Stadium (BIS) kini telah memasuki tahap akhir. Ditargetkan pembangunan selesai pada Maret 2022 dan bisa segera digunakan.

"Menurut laporan sudah 89 persen. Ada sisa-sisa sedikit (pembangunan) kita kejar. Atap-atap, sound system dan lampu," kata Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, seperti dilansir dari Detik, Kamis 13 Januari 2022.

Andika datang untuk melihat progres pembangunan BIS yang berdiri di kawasan sport center Kota Serang ini.

Ia sempat berkeliling ke tengah lapangan untuk mengecek rumput berstandar internasional hingga ke tribun penonton.

Andika sempat menemukan beberapa kekurangan seperti bangku penonton dan beberapa fasilitas penunjang.

"Intinya tinggal bagaimana finalisasi, penyelesaian pembangunan yang ada," ujarnya.

Kapasitas BIS mencapai 30 ribu lebih penonton. Stadiun ini nantinya bukan hanya jadi kebanggaan pemerintah daerah, tapi juga warga Banten.

"Target selesai 21 Maret. Konsep launching diserahkan ke tim untuk bagaimana mengenalkan BIS," jelas Andika.

Ia juga membenarkan jika sudah ada beberapa klub Liga 1 yang sudah mengajukan proposal untuk menjadikan BIS sebagai markasnya. Mulai dari Dewa United, Rans Cilegon FC dan Bhayangkara FC.

Selain dijadikan markas, stadion ini juga akan dikelola mereka, termasuk perawatannya. Karena setelah stadium ini berdiri, juga bisa membangkitkan ekonomi penduduk sekitarnya.

"Supaya nanti ini stadion bisa terawat jangan terbengkalai," ujarnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill