Connect With Us

Pengerjaan Proyek Rusak Rumah Warga, Perumdam Tirta Benteng Siap Ganti Rugi

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 21 Januari 2022 | 15:19

TANGERANGNEWS.com-Pengerjaan proyek pemasangan pipa induk oleh Perumdam Tirta Benteng di Jalan Jenderal Sudirman dekat Pasar Induk Tanah Tinggi, Kota Tangerang mengakibatkan bangunan rumah warga rusak. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pengerjaan proyek pemasangan pipa induk oleh Perumdam Tirta Benteng di Jalan Jenderal Sudirman dekat Pasar Induk Tanah Tinggi, Kota Tangerang mengakibatkan bangunan rumah warga rusak.

Bangunan rumah warga rusak tersebut seperti pagar rusak dan jendela kaca pecah. Masalah ini terjadi pada Kamis 20 Januari 2022 kemarin.

Direktur Utama Perumdam Tirta Benteng Sumarya mengatakan, pihaknya siap mengganti rugi kerusakan rumah warga yang diakibatkan pekerjaan pemasangan pipa induk ini.

"Kalau secara ke warga sudah kita selesaikan," ujarnya kepada TangerangNews, Jumat 21 Januari 2022.

Menurutnya, rusaknya rumah warga ini merupakan dampak yang tentu tidak diinginkan oleh Perumdam Tirta Benteng.

"Yang rusak pagarnya saja sama jendela. Jadi, yang rusak nanti dikembalikan semula, kita tetap ganti," jelasnya.

Sumarya menyebutkan, rumah warga rusak karena titiknya terkena galian pekerjaan. Dia menambahkan, pengerjaan pemasangan pipa induk distribusi jaringan Perumdam Tirta Benteng di Jalan Jenderal Sudirman dekat Pasar Induk Tanah Tinggi ini masih dalam proses.

Adapun pembangunan ini penting dilakukan untuk menjangkau percepatan pelayanan atas permintaan warga yang belum teraliri air, ditambah untuk memaksimalkan debit air ke pelanggan agar lebih optimal.

"Memang masih dalam progres pekerjaan. Kalau terkait rumah rusak karena titik galian kita," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:33

Sirine peringatan di kawasan Pintu Air 10, Kota Tangerang, kembali berbunyi pada Jumat, 30 Januari 2026, sekitar pukul 01.40 WIB dini hari usai sebelumnya sempat diguyur hujan.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill